Menuju konten utama

Update Harga Pangan: Harga Cabai dan Minyak Goreng Kompak Naik

Sejumlah komoditas mengalami lonjakan tertinggi yaitu cabai rawit merah, minyak goreng, daging ayam hingga daging sapi.

Update Harga Pangan: Harga Cabai dan Minyak Goreng Kompak Naik
Pedagang sayur menjual cabai merah di Pasar Induk Rau, Serang, Banten, Minggu (22/5/2022). ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman/wsj.

tirto.id - Hampir semua bahan pokok mengalami lonjakan harga di sejumlah daerah di Indonesia. Mengutip harga di Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS), Kamis (23/6/2022) komoditas yang mengalami lonjakan tertinggi yaitu cabai rawit merah.

Tercatat harga cabai rawit merah sudah beberapa pekan mengalami lonjakan di harga Rp100.000, namun pada hari ini harganya sudah menyentuh Rp120.000-135.000 per kilogram (kg).

Salah satu pembeli cabai di Pasar Baru Bekasi Timur, Adinda mengatakan, harga cabai hari ini lebih mahal dibandingkan hari sebelumnya. Kenaikan tersebut membatasi penggunaan cabai.

"Gila-gilaan harganya. Hari ini naik lagi. Kata pedagang karena pasokan kurang. Kita kurangi jadinya pakai cabai, masih banyak kebutuhan dapur yang harganya juga naik," katanya kepada Tirto.

Cabai Rawit

Tirto mencatat, di Kalimantan Utara cabai rawit dijual dengan harga Rp135.650 per kg, kemudian Kepulauan Bangka Belitung Rp122.500 per kg, Maluku Utara Rp120.000 per kg, DKI Jakarta Rp120.000 per kg, Kalimantan Tengah Rp117.500 per kg, Banten Rp106.850 per kg, Kalimantan Timur Rp104.150 per kg.

Selanjutnya di Riau rawit dijual dengan harga Rp103.750 per kg, Kalimantan Selatan Rp100.850 per kg, Jambi Rp100.000 per kg, Papua Rp98.950 per kg, Jawa Barat Rp98.300 per kg. Harga rawit melonjak dari periode normal yang biasa dijual dengan harga Rp25.000 hingga Rp30.000 per kg.

Bukan cuma rawit, harga daging sapi juga belum turun. Di beberapa daerah harga daging sapi hampir menyentuh angka Rp150.000 per kg.

Daging Sapi

Harga daging di Kalimantan Tengah ada di kisaran Rp149.400 per kg, Sumatera Barat Rp147.500 per kg, DKI Jakarta Rp146.650 per kg, Kalimantan Selatan Rp146.450 per kg, Kalimantan Timur Rp145.650 per kg, Aceh Rp145.400 per kg, Kepulauan Bangka Belitung Rp144.400 per kg, Jawa Barat Rp142.650 per kg, Kalimantan Barat Rp140.850 per kg.

Kemudian di Bengkulu daging sapi dijual dengan harga Rp140.000 per kg, Banten Rp138.750 per kg, Sumatera Selatan Rp137.500 per kg, Papua Barat Rp137.500 per kg. Bahkan harga daging sapi di DI Yogyakarta lebih mahal daripada Papua yaitu di Yogyakarta Rp136.250 per kg dan di Papua Rp135.950 per kg.

Lonjakan harga tersebut sudah terjadi sejak awal 2022. Biasanya harga daging masih berada di Rp110.000 hingga Rp120.000 per kg.

Daging Ayam

Selanjutnya harga daging ayam juga mengalami lonjakan, harga normal daging ayam yang biasanya dijual Rp25.000 hingga Rp30.000 per kg. Saat ini di sejumlah daerah daging ayam dijual dengan harga Rp40.000-50.000 per kg.

Misalnya di Kalimantan Utara daging ayam dijual dengan harga Rp49.400 per kg, kemudian Kalimantan Selatan Rp49.400 per kg, Nusa Tenggara Timur Rp48.850 per kg, Kepulauan Bangka Belitung Rp44.500 per kg, Kalimantan Tengah Rp43.000 per kg.

Kemudian di Papua harga daging sapi dijual dengan harga Rp42.650 per kg, Sumatera Barat Rp42.600 per kg, Papua Barat Rp42.350 per kg, Nusa Tenggara Barat Rp41.500 per kg, Kalimantan Barat Rp41.350 per kg, Bali Rp38.400 per kg, Kalimantan Timur Rp38.350 per kg, DKI Jakarta Rp38.350 per kg, Banten Rp38.100 per kg, Maluku Utara Rp38.000 per kg dan DI Yogyakarta Rp38.000 per kg.

Kemudian ada pula komoditas minyak goreng curah yang juga belum menyentuh harga normal yaitu Rp14.000 per liter. Harga minyak goreng curah masih ada di kisaran Rp20.000 per liter.

Minyak Goreng Curah

Lonjakan harga minyak goreng curah tertinggi terjadi di Papua Rp28.150 per liter, Maluku Utara Rp25.750 per liter, Gorontalo Rp23.650 per liter, Kalimantan Utara Rp22.750 per liter, Lampung Rp20.350 per liter, Sumatera Selatan Rp18.000 per liter, Nusa Tenggara Barat Rp17.950 per liter, Riau Rp17.750 per liter.

Kemudian di Sulawesi Tengah minyak goreng curah dijual dengan harga Rp17.700 per liter, Kalimantan Timur Rp17.600 per liter, Sulawesi Tenggara Rp17.500 per liter, Kalimantan Selatan Rp17.500 per liter, Bengkulu Rp17.500 per liter, Jambi Rp17.200 per liter, DKI Jakarta Rp17.150 per liter.

Kemudian di Sulawesi Barat minyak goreng dijual dengan harga Rp17.000 per liter, Sulawesi Utara Rp16.900 per liter, Sumatera Utara Rp16.800 per liter, Banten Rp16.700 per liter, Bali Rp16.500 per liter, Kalimantan Tengah Rp16.450 per liter dan DI Yogyakarta minyak goreng curah masih dijual dengan harga Rp16.250 per liter.

Baca juga artikel terkait UPDATE HARGA PANGAN atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Anggun P Situmorang