tirto.id - Kasus positif COVID-19 di Indonesia per 4 Desember 2020 menjadi 563.680 orang atau naik sebanyak 5.803 pasien dari data sebelumnya. Rinciannya: 80.023 pasien dalam perawatan atau kasus aktif, 466.178 dinyatakan sembuh, dan 17.479 orang meninggal dunia.
Berdasarkan data Satgas COVID-19, hari ini terdapat 59.365 spesimen yang diperiksa. Hasilnya adalah 5.803 orang terkonfirmasi positif COVID-19, pasien dinyatakan sembuh sebanyak 3.625, dan meninggal dunia 124 orang. Sementara kasus suspek 69.016 orang.
Jumlah tersebut berdasarkan data yang masuk ke pemerintah pusat secara bertahap hingga Jumat siang, baik melalui tes real time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) maupun Tes Cepat Molekuler (TCM).
Per hari ini, DKI Jakarta kembali mencatat kasus baru di atas 1.000 orang. Sementara di urutan berikutnya secara urut antara lain: Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Kalimantan Timur. Berikut detail data provinsi dengan kasus anyar di atas 200 orang, yaitu:
- DKI Jakarta: kasus baru 1.032, sembuh 935, meninggal 23 orang
- Jawa Barat: kasus baru 992, sembuh 379, dan meninggal 4 orang
- Jawa Tengah: kasus baru 891, sembuh 333, meninggal 5 orang
- Jawa Timur: kasus baru 564, sembuh 338, dan meninggal 33 orang
- Kalimantan Timur: kasus baru 231, sembuh 132, meninggal 5 orang
- Sumatera Barat: kasus baru 209, sembuh 185, meninggal 9 orang
Editor: Maya Saputri