Menuju konten utama

Ucapan Hari Korps Wanita Angkatan Laut 2024 pada 5 Januari

Ucapan untuk memperingati HUT ke-61 KOWAL. KOWAL adalah Korps Wanita Angkatan Laut yang merayakan hari jadi setiap tanggal 5 Januari.

Ucapan Hari Korps Wanita Angkatan Laut 2024 pada 5 Januari
Prajurit Komando Wanita Angkatan Laut (Kowal), Serda Ririn bersama prajurit TNI membawa bendera melintasi kawasan wisata saat memasuki Kota Sabang, Aceh, Jumat (28/9/2018). ANTARA FOTO/Ampelsa

tirto.id - Hari Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) diperingati setiap tanggal 5 Januari. Tahun ini merupakan HUT ke-61 Kowal dengan mengusung tema "Kowal Tangguh dan Hebat Menuju Indonesia Maju".

Salah satu rangkaian kegiatannya adalah melakukan ziarah ke makam Nyi Ageng Serang Yogyakarta yang dipimpin oleh Mayor Laut (S/W) Sarkianur pada Sabtu, 18 November 2023.

Kegiatan ziarah dilakukan oleh 44 peserta yang terdiri dari 19 orang Prajurit Kowal dan PNS Putri Lanal Yogyakarta dan 25 merupakan personel Satker Dinas Pembinaan Mental Angkatan Laut.

Sejarah Hari Korps Wanita Angkatan Laut

Sejarah Korps Wanita AL bermula saat pengembangan Angkatan Laut RI pada tahun 1960-an. Pada saat itu kebutuhan tenaga wanita sangat dibutuhkan untuk kebutuhan Angkatan Laut.

Menurut laman TNI, adanya ide pembentukan ini pelopori oleh Komodor Yos Sudarso dan direalisasikan oleh TNI Laksamana Muda TNI RE dengan dikeluarkannya surat keputusan Menteri/Pangal No. 5401.24 tanggal 26 Juni 1962 tentang pembentukan Kowal.

Melalui surat tersebut kemudian ditindaklanjuti dengan melakukan perekrutan dan pendidikan para calon anggota dan menghasilkan 12 orang perwira pada 5 Januari 1963.

Oleh karena itu, hari Kowal resmi ditetapkan pada hari pelantikan pertama tersebut dan terus diperingati hingga sekarang.

Ucapan Hari Korps Wanita Angkatan Laut

Bagi Anda yang ingin memberikan selamat atau turut merayakan hari Kowal tahun 2024 berikut beberapa referensi ucapan yang dapat dibagikan untuk teman ataupun keluarga yang menjadi bagian dari Kowal:

1. Derap Langkah tegas nan ayu prajurit KOWAL, Bakal terukir indah dalam tataran konsep everyman his own historian (setiap individu akan menuliskan sejarahnya sendiri). Dirgahayu KOWAL ke-60, Srikandi laut tak kenal surut.

2. Wanita yang kuat bukanlah yang selalu menang dalam pertarungan, wanita yang kuat adalah, dia yang tetap tegar walau masalah terberat datang menghampiri.

3. Saat ini wanita harus ‘bersuara’, jangan pendam suaramu, jika itu memberi dampak positif bagi banyak orang. Selamat memperingati Hari Korps Wanita Angkatan Laut.

4. Selamat Hari Korps Wanita Angkatan Laut (KOWAL). Terima kasih atas semua jasamu selama ini. Semoga diberikan balasan yang terbaik oleh Allah. Maju terus dan jayalah KOWAL Indonesia!

5. Dirgahayu Korps Wanita Angkatan Laut yang ke- (disesuaikan) tahun (disesuaikan) jaya selalu menjadi srikandi-srikandi yang membanggakan.

6. Dirgahayu Korps Wanita TNI Angkatan Laut ke-60 Tahun 2023 Memantapkan Jati Diri sebagai prajurit TNI Angkatan Laut dan memberikan pengabdian terbaik.

7. Derap Langkah tegas nan ayu prajurit KOWAL, Bakal terukir indah dalam tataran konsep everyman his own historian ( setiap individu akan menuliskan sejarahnya sendiri). Dirgahayu KOWAL ke-60, Srikandi laut tak kenal surut.

8. Jadilah wanita yang kuat dan mandiri, agar kamu tidak dipandang sebelah mata oleh orang lain.

9. Wanita yang kuat bukanlah yang selalu menang dalam pertarungan, wanita yang kuat adalah, dia yang tetap tegar walau masalah terberat datang menghampiri.

10. Wanita yang mampu berdiri kuat meraih kebahagiaan dan impiannya sendiri, akan lebih membahagiakan orangtua dibanding membalas jasa mereka.

11. Saat ini wanita harus ‘bersuara’, jangan pendam suaramu, jika itu memberi dampak positif bagi banyak orang. Selamat memperingati Hari Korps Wanita Angkatan Laut.

12. Pahlawan-Pahlawan wanita yang membanggakan negeri ini, Tak lupa kodratnya sebagai wanita namun tetap kuat dalam berjuang di lautan lepas, selamat ulang tahun KOWAL Korps Wanita Angkatan Laut, Jayalah Terus di Laut.

13. Wanita sekarang harus independen, jangan gantungkan masa depanmu pada orang yang mungkin bisa menghancurkanmu.

14. Wanita yang cerdas adalah dia yang bisa mengendalikan emosinya, dan tidak mudah tersulut oleh ucapan orang lain.

15. Sabarnya wanita bukan berarti dia hanya diam saat ditimpa musibah. Tapi sabar adalah aktif bergerak mencari kebaikan saat musibah datang.

16. Dirgahayu Korps Wanita Angkatan Laut ke-60. Semoga KOWAL semakin profesional. semakin jaya, berbakti kepada keluarga, berprestasi untuk Negeri dan berkarya bagi Bangsa.

17. Selamat Hari Korps Wanita Angkatan Laut ke-60. Terima kasih untuk para prajurit wanita TNI AL yang selalu melindungi dan melayani masyarakat serta setia membaktikan jiwa dan raganya untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia.

18. Dirgahayu Korps Wanita Angkatan Laut (KOWAL) tahun 2024

"Pahlawan-pahlawan wanita yang membanggakan negeri ini, tak lupa kodratnya sebagai wanita namun tetap kuat dalam berjuang di lautan lepas."

19. Sikap yang baik akan membuat seorang wanita terlihat cantik. Karena kecantikan tidak bisa dipandang lewat fisik saja.

20. Wanita yang mampu berdiri kuat meraih kebahagiaan dan impiannya sendiri, akan lebih membahagiakan orangtua dibanding membalas jasa mereka.

Baca juga artikel terkait KOWAL atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Dipna Videlia Putsanra