tirto.id - Twibbon Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag 2022 bisa menjadi salah satu cara untuk memeriahkan HAB Kemenag Ri ke-76. Twibbon HAB Kemenag 2022 hadir dengan bingkai foto yang dapat dijadikan foto profil di media sosial, macam Twitter, Facebook, dan Instagram.
Twibbon sebenarnya adalah platform online yang menyediakan segala kebutuhan kampanye dengan cara yang menarik dan juga asik. Twibbon memfasilitasi ruang bagi siapa saja penggagas kegiatan kampanye sampai viral.
Sementara, Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag Ri ke-76 sendiri jatuh pada hari ini, Senin 3 Januari 2022. Tema yang diangkat yaitu "Transformasi Layanan Umat ". Selain itu, Kementerian Agama RI juga merilis logo HAB 2022 melalui Surat Edaran Nomor 31 Tahun 2021.
Sejarah HAB Kemenag 2022
Paa masanya, perlu diskusi alot untuk menentukan berdirinya Kementerian Agama sebagai bagian dari pemerintahan. Itu sudah terjadi sejak sidang Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) pada 11 Juli 1945.
Yang mana, itu merupakan usul Mohammad Yamin yang akhirnya ditolak mayoritas peserta sidang. Saat itu, usul Yamin soal kementerian ini didasari oleh keinginan adanya jaminan bagi umat Islam yang menjadi penduduk mayoritas Indonesia.
Kemudian, pada sidang Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) 19 Agustus 1945, gagasan tersebut diajukan lagi. Namun, lagi-lagi usul itu tidak direspons dengan baik.
Pada saat itu, dari 27 anggota, hanya ada 6 orang saja yang menyetujui. Akhirnya, cikal bakal Kementerian Agama belum bisa berdiri.
Menurut peserta, belum diperlukan departemen yang mengurusi agama dan bisa dilimpahkan pada kementerian lain seperti kementerian Pendidikan atau kementerian Dalam Negeri.
Penolakan kehadiran Kementerian Agama di dalam pemerintahan itu tampaknya mengecewakan kalangan Islam saat itu.
Apalagi, sebelumnya terjadi polemik dalam penyusunan Piagam Jakarta antara golongan Islam dan lainnya yang berakhir menjadi Pancasila.
Hingga akhirmya, perjuangan membentuk Kementerian Agama berlanjut di akhir tahun 1945. Tokoh-tokoh Islam mengangkat kembali persoalan itu dalam sidang pleno Komite Nasional Indonesia (KNIP) yang merupakan cikal parlemen atau DPR di Indonesia.
Pada akhirnya, pada sidang KNIP, peserta menyetujuinya secara aklamasi pembentukan kementerian Agama. Ketetapan resmi pembentukan Kementerian Agama dikeluarkan pada 3 Januari 1946.
Daftar Link Download Twibbon HAB Kemenag 2022
Berikut ini daftar link Twibbon HAB Kemenag 2022 sebagaimana dikutip dari situs web Twibbonize, Senin (3/1/2022).
- https://www.twibbonize.com/habkemenagri76
- https://www.twibbonize.com/hab22
- https://www.twibbonize.com/dirgahayukemennagke76
- https://www.twibbonize.com/kemenaghab76
- https://www.twibbonize.com/habkemenaglampung
- https://www.twibbonize.com/habkemenagmateng
- https://www.twibbonize.com/hab-kemenag
- https://www.twibbonize.com/dirgahayuhabkemenagrike76th2022kememagkabkediri
- https://www.twibbonize.com/habkemenagke76th22
Cara Buat Twibbon HAB Kemenag 2022
Berikut ini adalah cara pakai Twibbon selamat HAB Kemenag 2022 dalam 5 langkah mudah, di antaranya adalah:
- Pilih dan buka salah satu link di atas.
- Ketuk atau klik “Choose Photo” atau “Pilih Foto” guna menentukan foto yang ingin dipakai pada template Twibbon.
- Sesuaikan ukuran dan posisi foto dengan menggeser atau zoom in/out foto.
- Lalu, ketuk atau klik “Crop” atau “Selanjutnya” kemudian “Download” atau “unduh” foto guna mengunduh Twibbon yang sudah diedit.
Foto yang sudah diedit lalu bisa dipakai buat foto profil medsos atau dibagikan ke WA, Telegram, dan lainnya.
Editor: Addi M Idhom