Menuju konten utama

Tol Serpong-Balaraja Dibuka Hari Ini, Tarif Masih Gratis

Selama masa uji coba infrastruktur, pengoperasian Tol Serbaraja masih dilakukan tanpa tarif untuk pengguna.

Tol Serpong-Balaraja Dibuka Hari Ini, Tarif Masih Gratis
Pekerja melakukan pengecekan akhir gerbang tol (GT) BSD Timur 1 ruas Tol Serpong Balaraja (Serbaraja) Seksi 1 A di Serpong, Tangerang, Banten, Selasa (19/7/2022). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/hp.

tirto.id - Tol Serpong-Balaraja (Serbaraja) seksi 1B resmi dibuka secara fungsional mulai Senin, 30 September 2024. Selama masa uji coba infrastruktur, pengoperasian Tol Serbaraja masih dilakukan tanpa tarif untuk pengguna.

"Dalam rangka tahap awal ini, operasional tol akan dibuka secara fungsional tanpa dikenakan tarif untuk sementara waktu guna memberikan kenyamanan dan uji coba kesiapan infrastruktur," kata Presiden Direktur PT Trans Bumi Serbaraja sebagai operator Tol Serbaraja, Siswanto Adisaputro dalam keterangan resminya, dikutip Senin (30/9/2024).

Operasional ruas Tol ini didasarkan pada Surat Kepala Badan Pengatur Jalan Tol Nomor BM 0702-TI/661 tanggal 27 September 2024, tentang Pengoperasian Fungsional Jalan Tol Serpong-Balaraja Seksi 1B (Simpang Susun CBD - Simpang Susun Legok), memutuskan bahwa Tol Serbaraja Seksi 1B dapat dioperasikan secara fungsional tanpa tarif sampai dengan terbitnya penetapan pengoperasiaan yang akan ditetapkan melalui Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Sementara itu, dengan beroperasinya ruas tol lanjutan dari Seksi 1A tersebut, diharapkan dapat memperkuat konektivitas antara pusat ekonomi dan kawasan perumahan di Kabupaten Tangerang, tepatnya BSD City. Pasalnya, masyarakat di wilayah tersebut akan mendapatkan akses tol tambahan yang terhubung dengan beberapa jalan tol lain, termasuk Tol Jakarta-Serpong, Tol Serpong-Cinere, dan Tol Jakarta-Merak/Kebon Jeruk.

"Dengan beroperasinya Tol Serbaraja, waktu tempuh dari dan menuju Jakarta diharapkan dapat dipersingkat," imbuh Siswanto yang juga menjabat sebagai Direktur PT Bumi Serpong Damai Tbk.

Sebelum dioperasikan secara fungsional, Tol Serbaraja Seksi 1B telah menjalani Uji Laik Fungsi (ULF) dan Uji Laik Operasi (ULO), serta telah diterbitkan Sertifikasi Laik Operasi (SLO) oleh Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR dengan Nomor BM 0603-Db/1005 pada tanggal 20 September 2024 lalu.

Perlu diketahui, Tol Serbaraja Seksi 1B memiliki panjang ruas tol 5,5 km. Sedangkan secara total, Tol Serbaraja ditargetkan akan memiliki panjang keseluruhan kurang lebih 40 km, yang terbagi dalam tiga seksi yakni Seksi 1 Serpong-Legok (kurang lebih 9,8 km), Seksi 2 Legok-Pasir Barat (kurang lebih 11,5 km) dan Seksi 3 Pasir Barat-Balaraja (kurang lebih 18,6 km).

Baca juga artikel terkait TARIF TOL atau tulisan lainnya dari Qonita Azzahra

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Qonita Azzahra
Penulis: Qonita Azzahra
Editor: Anggun P Situmorang