tirto.id - Tokopedia menjadi aplikasi e-commerce pertama Indonesia yang masuk dalam kategori Android Excellence Apps (Editor's Choice) dari Google di Play Store. Hal ini diungkap oleh Igor Irendy selaku Digital Marketing Senior Lead Tokopedia kepada media.
"Merupakan kebanggaan yang luar biasa bagi Tokopedia untuk dapat meraih penghargaan Android Excellence Apps," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Tirto pada Kamis (5/7/2018).
Prestasi tersebut, sambung Igor, juga menjadi kebanggaan bagi seluruh Nakama (sebutan karyawan Tokopedia) yang bekerja keras dalam meningkatkan kualitas serta performa teknologi aplikasi.
Sebagai informasi, Android Excellence Apps merupakan kategori yang merekomendasikan aplikasi terbaik pilihan Google di Play Store. Aplikasi yang masuk ke kategori tersebut berdasarkan keunggulan kualitas desain, pengalaman pengguna, dan performa.
Salah satu alasan mengapa Tokopedia terpilih karena aplikasi belanja ini selalu mengikuti arahan dari Google untuk memberikan pengalaman terbaik kepada pengguna. Selain itu, aplikasi e-commerce tersebut telah teroptimasi untuk semua perangkat Android serta konstan mendapatkan review positif.
Adapun daftar aplikasi terbaik dalam kategori Android Excellence Apps diperbarui oleh Google secara berkala setiap tiga bulan sekali di Play Store.
"Pencapaian ini menyemangati kami untuk terus berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Indonesia," pungkas Igor.
Editor: Ibnu Azis