Menuju konten utama
Ilmu Geografi

Tokoh Penjelajah Ruang Angkasa: Yuri Gagarin hingga Carpenter

Daftar tokoh penjelajah ruang angkasa, astronaut pertama dunia, ruang angkasa.

Tokoh Penjelajah Ruang Angkasa: Yuri Gagarin hingga Carpenter
Astronot melakukan pekerjaan pada stasiun ruang angkasa saat mengorbit bumi. foto/nasa/shutterstock.

tirto.id - Penjelajah ruang angkasa sering disebut juga sebagai astronaut.

Di luar angkasa, mereka ditugaskan untuk meneliti dan mencari kebenaran tentang alam semesta yang ada di luar bumi.

Pendapat mengenai manusia yang bisa mengetahui ruang angkasa pada awalnya dianggap mustahil.

Akan tetapi, berdasarkan catatan dalam buku Menjelajah Angkasa Luar (2015:30) terbitan Kemendikbud, rasa keingintahuan manusia ternyata lebih besar dari opini publik. Sehingga, penjelajahan ruang angkasa pun terlaksana.

Proyek pertama sebagai upaya mencari keterangan dunia luar angkasa berhasil dilakukan oleh Uni Soviet (Rusia) pada 1957.

Dalam langkah awal ini, tanpa melibatkan astronaut, negara tersebut telah mengirim satelit pertamanya di ruang angkasa.

Selang empat tahun kemudian, tanggal 12 April 1961, Rusia kembali menarik perhatian karena mengirim Yuri Gagarin untuk pergi ke luar angkasa.

Ia disebut-sebut sebagai astronaut pertama dunia sebelum penjelajah angkasa lain hadir dalam catatan sejarah.

1. Yuri Gagarin

Astronaut pertama ini awalnya merupakan letnan senior Angkatan Udara Rusia. Sebagai tentara udara, Yuri Gagarin dipercaya bisa mengendalikan situasi ketika dirinya berada diambang stres.

Berdasarkan tulisan Space, pada 12 April 1961, pesawat bernama Vostok 1 diterbangkan dari pusat peluncuran kota Moskow, Rusia.

Yuri berhasil memutari bumi satu kali dengan waktu 108 menit dan ketinggiannya ketika itu 327 kilometer.

Pengendalian diri Yuri ternyata bisa membawa dirinya tetap sadar ketika kembali ke atmosfer bumi.

Saat itu, kekuatan gravitasi yang diterima Yuri lebih besar delapan kali lipat dari gaya yang biasa diterima umum.

Saat berjarak 7km di atas permukaan bumi, Yuri dilontarkan dari Vostok 1 dan mendarat dengan selamat.

Hingga kini, ia dikenal sebagai pencatat rekor manusia pertama yang berhasil lepas pergi dari orbit bumi, penjelajah luar angkasa perdana dunia.

2. Alen Bartlett Shepard

Amerika yang melihat negara saingannya lebih unggul terkait penjelajahan dunia luar bumi akhirnya menyusul.

Alen Bartlett Shepard direncanakan akan melakukan ekspedisi angkasa luar pada 2 Mei 1961. Namun, ia baru berhasil berangkat tanggal 5 Mei karena cuaca sebelumnya tidak mendukung.

Menurut catatan NASA, Freedom 7, pesawat yang di dalamnya terdapat Alen, meluncur di pagi hari. Penerbangan ini dilakukan di Stasiun Angkatan Udara Cape Canaveral.

Ketika itu, Alen berhasil melintasi suborbital selama 15 menit dan menjadi orang Amerika pertama yang menjelajahi luar angkasa.

Gambaran bumi pun tampak di matanya, “Pemandangan yang indah sekali,” ungkap Alen dilansir dari Nasa.

Setelah sekian menit memandang bumi, pesawat tersebut mendarat kembali ke bumi, tepatnya ke daerah Samudera Atlantik (302 mil dari Cape Canaveral). Lalu, ia diangkut oleh beberapa kapal laut yang sudah menunggunya.

3. John Herschel Glenn

Pada 1958, Glenn berambisi untuk masuk ke kelompok astronot pertama Program Luar Angkasa Berawak NASA. Ia ternyata memenuhi kriteria seperti Alen Shepard yang berangkat lebih dulu di tahun 1961.

Pada 20 Februari 1962, NASA meluncurkan pesawat bernama Friendship 7 yang membawa Glen di dalamnya. Ia mengelilingi dunia dengan kecepatan 17.000 mill per jam selama kurun waktu 4 jam 56 menit.

Selesai melakukan perjalanan angkasa luar, Glenn kembali ke permukaan bumi, tepatnya di Samudera Atlantik. Setelah itu, dirinya diberikan penghargaan Medali Kehormatan Kongres Luar Angkasa oleh John Kennedy, mantan Presiden AS.

4. Malcom Scott Carpenter

Amerika kian semakin banyak mendatangkan astronaut, kali ini namanya adalah Scott Carpenter. Ia adalah salah satu orang yang pernah mengikuti pelatihan penerbangan luar angkasa bersama Alen dan Glenn.

Pada 24 Mei 1962, ia menaiki kapsul pesawat bernama Aurora 7 yang diluncurkan di Cape Canaveral, Florida.

Carpenter berhasil melakukan beberapa hal di luar angkasa, mulai dari menguji pesawat, melakukan eksperimen ilmiah, mengamati lapisan atmosfer, dan memotret beberapa bagian terestrial.

Ia berada di angkasa luar dalam waktu 4 jam 54 menit sebelum akhirnya mendarat kembali di bumi. Ketika dievakuasi, Carpenter langsung melakukan perbincangan dengan John F Kennedy melalui telepon radio.

Baca juga artikel terkait RUANG ANGKASA atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Dhita Koesno