tirto.id - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian melantik sembilan Penjabat (Pj) Gubernur mulai dari Jawa Barat hingga Papua di Sasana Bhakti Praja Gedung C Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta Pusat, Selasa (5/9/2023). Mereka dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 74/P Tahun 2023 tentang Pengangkatan Penjabat Gubernur yang ditetapkan pada 4 September 2023.
Tito memandu sembilan Pj Gubernur untuk mengucapkan sumpah jabatan. Setelah itu, dia berpesan agar mereka bisa menjalankan tugas dengan baik.
"Dengan mengucapkan syukur kepada Allah SWT, saya Mendagri atas nama Presiden dengan ini resmi melantik Pj Gubernur Sumatera Utara, Pj Gubernur Jawa Barat, Pj Gubernur Jawa Tengah, Pj Gubernur Bali, Pj Gubernur Nusa Tenggara Timur, Pj Gubernur Kalimantan Barat, Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Pj Gubernur Papua," kata Tito.
"Saya percaya Saudara-saudara akan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya," lanjutnya.
Sembilan Pj Gubernur resmi menjalankan tugas mulai 5 September 2023 hingga satu tahun ke depan.
Berikut nama sembilan Pj Gubernur yang dilantik:
- Pj Gubernur Jawa Barat Bey T Machmuddin
- Pj Gubernur Jawa Tengah, Komjen (Purn) Nana Sudjana
- Pj Gubernur Sumatera Utara Mayor Jenderal (Purn) Hassanudin
- Pj Gubernur Bali Irjen (Purn) Sang Made Mahendra Jaya
- Pj Gubernur Papua Ridwan Rumasukun
- Pj Gubernur Nusa Tenggara Timur Ayodhia Kalake
- Pj Gubernur Kalimantan Barat Harrison Azroi
- Pj Gubernur Sulawesi Tenggara Komjen (Purn) Andap Budhi Revianto
- Pj Gubernur Sulawesi Selatan Bachtiar Baharuddin
Penulis: Iftinavia Pradinantia
Editor: Intan Umbari Prihatin