Menuju konten utama

Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf Tiru Jokowi Gunakan Motor ke KPU RI

"Iyalah [mengikuti Jokowi], kan kalau capresnya naik motor masa kami naik mobil."

Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf Tiru Jokowi Gunakan Motor ke KPU RI
9 motor gede yang digunakan sekjen parpol pendukung Jokowi-Ma'ruf ke KPU RI, Jakarta, Senin (20/8/2018). tirto.id/Lalu Rahadian

tirto.id - Seluruh sekretaris jenderal partai politik pendukung Joko Widodo-Ma'ruf Amin sambangi Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggunakan 9 motor gede (moge). Penggunaan moge dilakukan karena para sekjen terinspirasi dengan aksi Jokowi saat pembukaan Asian Games 2018, Sabtu (18/8/2018).

Berdasarkan pantauan Tirto, 9 sekjen parpol pendukung Jokowi-Ma'ruf berangkat ke KPU sekitar pukul 14.00 WIB dari posko pemenangan di kawasan Menteng, Jakarta. Mereka dibonceng para pengendara moge ke sana untuk menyerahkan kekurangan administrasi pencalonan Jokowi-ma'ruf sebagai kandidat di pemilu presiden 2019.

"Biar cepat saja. Karena kalau naik mobil macet lagi. Kalau naik motor kan bisa cepat. Iyalah [mengikuti Jokowi], kan kalau capresnya naik motor masa kami naik mobil," ujar Wakil Ketua Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf, Arsul Sani di Posko Pemenangan, Jakarta, Senin (20/8/2018).

Saat pembukaan Asian Games 2018, Jokowi sempat menggunakan pemeran pengganti yang mengendarai moge menuju Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Aksi Jokowi dan pemeran penggantinya mengendarai moge sempat diputar di pembukaan Asian Games 2018.

Aksi itu mendapat beragam tanggapan warganet. Ada pihak yang memuji, namun tak sedikit orang mencerca aksi tersebut.

"Ya kalau yang nyinyir ini karena kurang piknik saja. Setelah ada nyinyiran kemarin itu saya kembali lihat Youtube. Itu di Olympic 2012 di London, Ratu Elisabeth enggak ada yang ribet, partai politiknya apa atau warga negara Inggris yang tanya apa Ratu Elisabeth pake stuntman ketika terjun dari helikopter," kata Arsul.

Meski akan diserahkan ke KPU, struktur tim kampanye Jokowi-Ma'ruf belum memuat nama ketua. Ketiadaan nama ketua akibat Jokowi belum sempat menentukan siapa orang yang menempati posisi itu.

Struktur tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf nanti juga akan memuat nama para juru bicara. Wakil Sekretaris Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf, Ahmad Rofiq berkata ada 8 jubir yang akan ditugaskan selama kampanye nanti.

"Sebagian mewakili partai, sebagian mewakili profesional ahli. Para jubir salah satunya yang besok didaftarkan, dari Partai Perindo ada Arya Sunilingga," tutur Rofiq.

Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf juga telah menentukan daerah prioritas untuk berkampanye selama pemilu presiden 2019. Ada 9 daerah yang menjadi prioritas.

"Ada beberapa provinsi termasuk Aceh, Sumbar, NTB, Kalsel, Jabar, Banten. Jadi di 9 provinsi itu seluruh parpol koalisi akan melakukan optimalisasi," kata Rofiq.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Lalu Rahadian

tirto.id - Politik
Reporter: Lalu Rahadian
Penulis: Lalu Rahadian
Editor: Yulaika Ramadhani