Menuju konten utama

Test: Harga Tiket Konser Super Junior Super Show Spin-Off: Halft

Super Junior akan menyambangi Indonesia untuk konser bertajuk 2024 SUPER JUNIOR in JAKARTA di Beach City International Stadium (BCIS) pada 14 September 2024

Test: Harga Tiket Konser Super Junior Super Show Spin-Off: Halft
Super Junior. instagram/superjunior

tirto.id - Super Junior akan menyambangi Indonesia untuk konser bertajuk 2024 SUPER JUNIOR in JAKARTA di Beach City International Stadium (BCIS) pada 14 September 2024. Usai pengumuman pertama sebulan lalu, iME Indonesia selaku promotor akhirnya merilis harga dan jadwal penjualan tiket konser tersebut pada Kamis, (30/5/2024).

Ada enam kategori tiket yang bisa dipilih fans, dari CAT 5 sampai VIP. Dengan harga tiket termurah di CAT 5 sebesar Rp1,6 juta lalu loncat ke VIP yang memiliki bandrol termahal sebesar Rp3,8 juta.

Berikut daftar harga tiket konser 2024 SUPER JUNIOR in JAKARTA:

VIP: 3.800.000

CAT 1: 3.000.000

CAT 2: 3.300.000

CAT 3: 2.800.000

CAT 4: 2.200.000

CAT 5: 1.600.000

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Eka Yulyastuti

tirto.id - Musik
Penulis: Eka Yulyastuti