Menuju konten utama

Tarif Layanan Infal di DKI Jakarta Saat Mudik Lebaran 2018

Tarif jasa infal dipatok berbeda-beda, tergantung pengalaman kerja dan usia.

Tarif Layanan Infal di DKI Jakarta Saat Mudik Lebaran 2018
Sejumlah Pembantu Rumah Tangga (PRT) pengganti atau infal beristirahat di tempat Penyalur Tenaga Kerja Bu Gito, Jakarta, Selasa (20/6). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Infal atau asisten rumah tangga (ART) pengganti banyak dicari menjelang mudik Lebaran 2018. Pelanggan yang ingin memesan jasa ART saat ini dimudahkan dengan sistem online yang disediakan berbagai yayasan atau penyalur.

Tarif jasa infal dipatok berbeda-beda, tergantung pengalaman kerja dan usia ART. Salah satu penyedia jasa infal di area Provinsi DKI Jakarta, Sugesti menerapkan tarif Rp170 ribu-Rp200 ribu per hari.

"Untuk harian rata-rata ART minimal Rp170 ribu-Rp200 ribu tergantung pengalaman pekerja dan kondisi di rumah seperti apa, harga masih bisa dinegosiasi," ujar Manajer Sugesti, Michael Susanto kepada Tirto, Kamis (7/6/2018).

Biaya admin di area Jakarta dipatok seharga Rp850 ribu, sudah termasuk layanan antar jemput ART. Sugesti menyediakan layanan ART, babysitter, dan pramurukti atau perawat untuk lansia.

Pada musik mudik seperti ini, Michael mengatakan pelanggan mulai ramai memesan jasa infal. Tahun lalu ada 46 infal yang dipesan dari Sugesti.

Harga babysitter, perawat lansia dan ART diterapkan berbeda. Babysitter untuk balita dihargai Rp200 ribu-Rp250 ribu, untuk bayi Rp250 ribu-Rp300 ribu dan perawat lansia Rp250 ribu-Rp350 ribu, tergantung pengalaman kerja infal dan kondisi pasien.

Sugesti juga menyediakan paket per bulan dengan harga: untuk ART Rp3,5 juta-Rp4 juta, babysitter dihargai Rp4 juta-Rp5 juta, dan perawat lansia hampir sama dengan babysitter.

"Pelanggan juga bisa memilih infal, kami sedia dari 18-40 tahun, tergantung klien mau yang umur berapa," ujar Michael.

Menurut Michael, biasanya pemesanan mulai ramai 5 hari sebelum lebaran dan 5 hari setelah lebaran.

"Tapi, terkadang 10 hari sebelum lebaran itu ada,tergantung pekerja lama yang di majikan pulang tanggal berapa," katanya.

Selain Sugesti, ada beberapa penyalur infal seperti LPK Keluarga yang tersedia untuk area Semarang, Jakarta dan Yogyakarta, Yayasan Buah Hati Permataku, dan Pembantu.com.

Rata-rata harga yang diterapkan untuk ART di penyedia infal tersebut sama, berkisar antara Rp150 ribu-Rp200 ribu per hari.

Di situs Pembantu.com, pelanggan bisa memesan ART secara online dengan melihat foto dan deskripsi ART yang telah tersedia. Selain itu, ada juga jasa lain yang ditawarkan seperti babysitter, perawat lansia, tukang kebun, sopir, dan juru masak.

Baca juga artikel terkait MUDIK LEBARAN 2018 atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra