Menuju konten utama

Tangani Korban Gempa di Cianjur, Kapolri Kerahkan Nakes Tambahan

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memerintahkan Kapusdokkes Polri untuk mengirimkan tenaga kesehatan tambahan ke Cianjur.

Tangani Korban Gempa di Cianjur, Kapolri Kerahkan Nakes Tambahan
Sejumlah tenaga medis merawat korban yang terluka saat gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,6 di RSUD Sayang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin (21/11/2022). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/wpa/tom.

tirto.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memerintahkan Kapusdokkes Polri untuk mengirimkan tenaga kesehatan (nakes) tambahan guna penanganan korban gempa di Cianjur, Jawa Barat.

Sigit telah mengunjungi korban gempa di Rumah Sakit Bhayangkara Cianjur kemarin, Selasa (22/11/2022). Ia bilang sebagian besar korban mengalami patah tulang akibat tertimpa reruntuhan bangunan saat gempa bermagnitudo 5,6 mengguncang Cianjur.

“Kami akan mengirim dokter tambahan dari Mabes untuk bisa membantu korban-korban yang rata-rata patah tulang, supaya bisa diatasi di sini,” kata Sigit dalam keterangan tertulis, Rabu (23/11/2022).

Sigit mengatakan sejumlah rumah sakit memang terdampak gempa, tetapi ia memastikan pelayanan untuk pasien yang dirawat dan korban gempa tidak terganggu. Polri juga bakal mendirikan tenda darurat di Rumah Sakit Bhayangkara Cianjur untuk membantu pelayanan kesehatan.

Kemudian, Kapolri melaporkan tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri telah mengidentifikasi 90 persen korban tewas akibat gempa di Cianjur.

Selain itu, tim anjing pelacak alias K9 juga dikerahkan untuk mencari korban yang hilang atau tertimbun reruntuhan bangunan.

“Tim K9 kami turunkan karena memang ada beberapa bangunan yang saat ini belum bisa dievakuasi," kata Sigit.

Selanjutnya guna mencegah kriminalitas terhadap rumah-rumah yang ditinggal warga karena mengungsi, Sigit memerintahkan Kapolda Jawa Barat dan Kapolres Cianjur berpatroli selama 24 jam.

Baca juga artikel terkait GEMPA CIANJUR atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Gilang Ramadhan