tirto.id - Dinding talut Tol Semarang-Batang tepatnya di KM 400 masuk Desa Penjalin, Kecamatan Brangsong, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah ambrol pada Selasa (22/1/2019).
Humas PT Jasa Marga Semarang Batang, Andy Susilo mengatakan, penyebab ambrol karena drainase jalan tol kurang sempurna menampung air, sehingga saat intentitas hujan tinggi mengakibatkan talut rusak.
“Karena drainase kurang sempurna dan akibat curah hujan tinggi, talutnya yang rusak,” kata Andi kepada Tirto, Selasa (22/1/2019).
Foto talut ambrol beredar di media sosial Twitter. Letak talut berada di dekat jembatan dan di bawahnya terdapat saluran air.
Andi mengatakan, pekerja langsung memperbaiki talut tersebut. Dia menekankan, kerusakan talut tidak membahayakan jalan tol dan pengguna jalan tol, karena bukan kerusakan struktural.
“Tidak membahayakan jalur jalan tol maupun pengguna jalan tol,” ujar dia.
Jalur tol Semarang-Batang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa yang menghubungkan Jakarta hingga Surabaya sepanjang lebih 1.000 kilometer yang diresmikan Presiden Joko Widodo pada 20 Desember 2018.
Editor: Zakki Amali