Menuju konten utama

Taeyeon SNSD, Paul Kim, dan Lee Juck Bergabung ke Begin Again 3

Taeyeon, Paul Kim, dan Lee Juck bergabung ke program reality show Begin Again 3 yang ditayangkan JTBC.

Taeyeon SNSD, Paul Kim, dan Lee Juck Bergabung ke Begin Again 3
Taeyeon SNSD. Instagram/taeyeon_ss

tirto.id - Solois sekaligus leader grup SNSD, Taeyeon, beserta dua solois lainnya Paul Kim dan Lee Juck dikonfirmasi bergabung ke program reality show bertajuk Begin Again 3 di statiun televisi JTBC.

Dikutip dari Soompi pada Rabu (22/5/2019), pihak JTBC menyatakan, “mereka (Taeyeon, Paul Kim dan Lee Juck) akan bergabung dalam tim Begin Again 3".

Sebelumnya, musisi lain seperti Lee Soo Hyun dari Akdong Musician, Henry, Lena Park, dan Hareem juga telah dikonfirmasi akan menjadi bagian dari acara ini.

Dalam program Begin Again, para musisi terkenal di Korea Selatan melakukan perjalanan ke luar negeri, ke tempat tidak ada yang mengetahui sosok mereka yang sebenarnya, lantas mengamen, memperkenalkan diri kepada khalayak dengan musik mereka.

Pada musim-musim sebelumnya, program Begin Again mengundang minat banyak pemirsa. Sebagai contoh, program Begin Again musim pertama yang ditayangkan pada Juni hingga September 2017. Menurut data Nielsen, episode ketiga Begin Again musim tersebut berhasil meraih rating sebesar 6,004 persen untuk level nasional, dan 7,422 persen khusus di Seoul.

Demikian pula pada season kedua Begin Again yang tayang pada Maret hingga Juni 2018. Episode pertama program tersebut berhasil meraih rating 4,449 persen di level nasional dan 4,750 persen ditingkat Seoul.

Sementara itu, Begin Again season ketigadijadwalkan akan tayang mulai pertengahan Juli 2019 mendatang.

Taeyeon, Paul Kim dan Lee Juck dikenal sebagai musisi bersuara merdu, dengan high note kuat, yang dapat menghipnotis pendengarnya. Karenanya, kehadiran mereka di satu program yang sama begitu dinantikan penggemar.

Program ini akan menjadi reality show Taeyeon berikutnya, sejak acara Daily Taeng9Cam yang dirilis 2015 lalu.

Penyanyi kelahiran 1989 ini mengawali kariernya di dunia musik Korea sebagai anggota girl group legenda SNSD yang debut pada 2007, dengan lagu “Into The New World.”

Delapan tahun kemudian, Taeyeon kemudian melakukan debut solo dengan album bertajuk “I” dan memenangkan trofi Song of The Year pada ajang Gaon Music Award 2015.

Paul Kim, penyanyi kelahiran 1988, melakukan debut pada 2014 lalu dengan single “Would You Like Some Coffe”. Sejauh ini ia telah menyumbangkan suaranya untuk lagu, "Every Day, Every Moment" yang menjadi soundtrack drama Should We Kiss First? .

Penyanyi Lee Juck merupakan musisi kawakan Korea yang telah berkarier selama lebih dari 23 tahun sejak 1995. Banyak mengisi soundtrack drama, Lee Juck mendapat penghargaan Best OST pada ajang MAMA 2016 untuk lagu “Don’t Worry, Dear” dari drama Reply 1988.

Baca juga artikel terkait MUSIK K-POP atau tulisan lainnya dari Nuraini Ika

tirto.id - Musik
Penulis: Nuraini Ika
Editor: Fitra Firdaus