tirto.id - Contoh soal Prakarya kelas 9 semester 2 dan kunci jawaban berikut ini dapat digunakan siswa untuk persiapan menghadapi Penilaian Tengah Semester (PTS). Contoh soal ini juga bisa digunakan oleh para guru sebagai acuan pembuatan soal PTS semester 2.
Soal PTS Prakarya kelas 9 semester 2 Kurikulum Merdeka di bawah ini terdiri atas pilihan ganda dan essay. Setiap soal disertai dengan jawaban untuk bahan belajar.Dengan mempelajari sejumlah contoh soal Prakarya kelas 9 semester 2 tersebut, peserta didik tidak hanya bisa mempersiapkan diri menjelang ujian, tetapi juga akan menambah pemahaman terhadap materi.
Dalam Kurikulum Merdeka, materi Prakarya kelas 9 terbagi menjadi empat kategori, yakni Budi Daya, Kerajinan, Pengolahan, dan Rekayasa. Pembagian materi tersebut merujuk ke buku panduan guru untuk Prakarya kelas 9 Kurikulum Merdeka terbitan Kemdikbudristek.
Contoh Soal PTS Prakarya Kelas 9 Semester 2
Daftar pertanyaan soal PTS Prakarya kelas 9 semester 2 di bawah ini terpilah menjadi 2 bagian. Bagian pertama adalah soal PTS Prakarya kelas 9 pilihan ganda dan berikutnya pertanyaan essay.
Kunci jawaban prakarya kelas 9 semester 2 terletak di bawah daftar pertanyaan tadi guna mengecek benar tidaknya pengerjaan latihan soal.
Berikut 50 contoh soal PTS Prakarya kelas 9 semester 2 dan kunci jawabannya:
A. Soal PTS Prakarya Kelas 9 Pilihan Ganda
1. Secara garis besar terdapat proses pengolahan bahan baku rotan yaitu...a. pemasakan dan pengasapan
b. pemasakan dan pengamplasan
c. pengamplasan dan finishing
d. pengecatan dan pengayaman
2. Berikut ini merupakan keunggulan olahan-olahan pangan setengah jadi, kecuali.....
a. Lebih praktis
b. Dapat disimpan lebih lama
c. Menjadi lebih bervariasi
d. Lebih murah harganya
3. Seringnya, resistor dibuat dari bahan berupa ….
a. Plastik
b. Karbon
c. Tembaga
d. Aluminium
4. Di bawah ini adalah sifat tembaga yang benar, ialah ….
a. Dapat disepuh
b. Jika terkena CO2 akan mengalami korosi
c. Mempunyai titik didih 100 sampai 1000 derajat celsius
d. Jawaban A dan B betul
5. Berikut ini yang merupakan bahan buatan yang dapat dipakai untuk bahan dasar kerajinan berbasis media campuran ialah ….
a. Keramik
b. Gips
c. Batu
d. Kayu
6. Di bawah ini yang bukan contoh produk plastik yang dapat didaur ulang adalah ….
a. Resin
b. Gelas plastik
c. Kantong
d. Plastik botol
7. Pernyataan di bawah ini yang merupakan pernyataan salah mengenai sistem kerja transformator ialah ….
a. Fluks bolak-balik dalam transformator menginduksikan ggl dalam lilitan sekunder
b. Semua daya di lilitan sekunder dilimpahkan dalam lilitan primer apabila efisiensi sempurna
c. Tegangan masukan bolak-balik dalam bentangan primer akan menyebabkan fluks magnet
d. Transformator bekerja dengan prinsip induksi elektromagnetik
8. Yang bukan termasuk dalam ciri resistor ialah ….
a. Satuan yang digunakan ialah ohm
b. Resistor dapat menyimpan muatan listrik
c. Resistor didesain agar dapat mengatur tegangan
d. Resistor disebut juga dengan hambatan atau tahanan
9. Berikut ini yang merupakan tokoh pengembang alat elektronik di permulaan abad ke-20 ialah ….
a. Isaac Newton
b. Neil Amstrong
c. Galileo Galilei
d. Thomas Alva Edison
10. Kapasitor yang umumnya digunakan untuk filter dalam rangkaian penyearah atau rectifier merupakan jenis kapasitor ….
a. Bipolar
b. Polar
c. Nonpolar
d. Variabel kondensator
11. Produk kerajinan tangan di Indonesia beraneka ragam dikarenakan ….
a. macam-macam suku
b. keindahan alam
c. macam-macam bentuk
d. kekayaan alam
12. Berikut ini yang termasuk kerajinan fungsi hias adalah ....
a. cangkir
b. mangkok
c. asbak
d. pigura
13. Berikut ini yang termasuk kerajinan fungsi pakai adalah ....
a. pigura
b. pot
c. bunga
d. sandal
14. Tas kulit termasuk kerajinan ....
a. keramik
b. bambu
c. batu
d. bahan kulit
15. Berikut adalah nama sajian unik masakan dari suku Bedouin di Arab yaitu ....
a. crispy
b. balado
c. kambing guling
d. unta bakar
16. Kerajinan yang dibuat semata-mata sebagai hiasan pada suatu benda atau sebagai pajangan suatu ruang dan tidak memiliki makna tertentu merupakan tujuan produk kerajinan sebagai...
a. penghias
b. perias
c. pemberi manfaat
d. penjualan
17. Salah satu keunikan bahan kerajinan adalah merupakan ciri khas dari sebuah kerajinan. Adapun keunikan dari bahan alam yang memiliki bersifat keras dan memiliki warna dimiliki oleh...
a. daun
b. batang padi
c. kayu
d. rumput
18. Kerajinan selain sebagai hiasan juga berfungsi sebagai pendukung sebuah bangunan, termasuk jenis kerajinan untuk...
a. kebutuhan hiasan
b. kebutuhan konsumsi
c. kebutuhan massal
d. kebutuhan konstruktif
19. Daftar bahan alam untuk kerajinan yang benar adalah...
a. Tanah liat, serat, bambu
b. kayu, rotan, plastik
c. rotan, serat, besi
d. kayu, daun, seng
20. Contoh bahan-bahan buatan untuk kerajinan yang benar adalah...
a. gips, lilin, fiberglass
b. sabun, kayu, lilin
c. kertas, kayu, daun
d. lilin, kayu, gips
21. Beberapa faktor penyebab banjir adalah sebagai berikut, kecuali...
a. Curah hujan tinggi
b. Pendangkalan saluran aliran air
c. Penebangan pohon secara liar
d. Arah angin
22. Berikut ini merupakan contoh langkah antisipasi banjir, kecuali...
a. Membuang sampai ke sungai dan selokan
b. Penebangan pohon yang terencana disertai reboisasi
c. Memperbanyak daerah resapan air
d. Membuat alat pendeteksi banjir
23. Berikut daftar komponen dalam pembuatan rangkaian alat pendeteksi banjir, kecuali...
a. Resistor
b. LED
c. Buzzer
d. listrik
24. Dalam rangkaian alat pendeteksi banjir, resistor berfungsi sebagai komponen......yang mengatur arus listrik dalam suatu rangkaian.
a. komplementer
b. elektronika pasif
c. murah
d. konduktor
25. Dalam rangkaian alat pendeteksi banjir, Buzzer berfungsi jadi indikator bahwa air telah mencapai titik...
a. Banjir sudah merendam banyak wilayah
b. Luapan sungai mengalir ke permukiman
c. Tertinggi yang harus diwaspadai
d. Genangan di area sekitar sungai
26. Berikut ini contoh jenis bencana alam, kecuali...
a. Banjir
b. Gempa bumi
c. Kebakaran pasar
d. Tsunami
27. Sablon adalah teknik cetak yang dapat diterapkan di semua media yang permukaannya rata. Berikut media yang bisa jadi obyek sablon, kecuali...
a. kertas
b. kaca
c. kayu
d. batu
28. Teknik stempel sering diterapkan di permukaan tekstil, seperti pembuatan....
a. sablon kaos
b. batik cap
c. batik tulis
d. stempel kertas
29. Teknik cetak digital bisa dilakukan karena ada teknologi....
a. komputer
b. internet
c. mesin
d. pewarnaan
30. Teknik transfer image (transfer gambar) bisa diterapkan pada beragam permukaan bahan kaleng, papan kayu, hingga kain yang memiliki....
a. warna putih
b. serat rapat
c. harga murah
d. warna beragam
31. Tekstil adalah material fleksibel yang terbuat dari.....
a. jahitan benang
b. bahan-bahan alam
c. bahan-bahan kimia
d. tenunan benang
32. Serat untuk bahan tekstil dapat digolongkan menjadi dua jenis yaitu serat alam dan....
a. serat sintetis
b. serat buatan manusia
c. serat non-alam
d. semua jawaban benar
33. Batik merupakan karya seni yang dibuat menggunakan bahan lilin yang dipanaskan dan alat bernama....
a. stempel
b. printer
c. canting
d. kain
34. Serat alam bisa dibuat dari bahan-bahan alami berikut, kecuali....
a. biji kapas
b. sabut kelapa
c. daun nanas
d. daun padi
35. Serat sutra berasal dari ...... saat menjadi kepompong
a. air liur ulat sutra
b. badan ulat sutra
c. bulu ulat sutra
d. kulit ulat sutra
36. Salah satu teknik pembuatan kain yang masih tergolong kerajinan karena mengandalkan keterampilan tangan
adalah....
a. teknik tenun
b. teknik printing
c. teknik press
d. teknik anyaman
37. Dalam budidaya ikan, teknologi probiotik bisa meminimalkan jumlah limbah karena ada bantuan dari bakteri...
a. Lactobacillus bulgaricus
b. Streptococcus thermophillus
c. Bacillus
d. Escherichia coli
38. Berikut daftar contoh tanaman yang umum dibudidayakan dengan teknik akuaponik, kecuali...
a. selada
b. pakcoi
c. sawi
d. jagung
39. Sistem pemeliharaan ekstensif adalah jenis pemeliharaan ayam dengan cara....
a. dibiarkan oleh peternak
b. menggunakan kandang
c. modern
d. massal
40. Sistem pemeliharaan ayam ternak semiintensif memiliki kelemahan karena sejumlah hal berikut, kecuali....
a. tidak ada vaksinasi ayam
b. ventilasi kandang buruk
c. pengawasan peternak belum optimal
d. ayam tidak diberi pakan
Kunci Jawaban pilihan ganda:
- 1. Jawaban: d
- 2. Jawaban: d
- 3. Jawaban: b
- 4. Jawaban: d
- 5. Jawaban: b
- 6. Jawaban: a
- 7. Jawaban: b
- 8. Jawaban: b
- 9. Jawaban: d
- 10. Jawaban: a
- 11. Jawaban: a
- 12. Jawaban: d
- 13. Jawaban: d
- 14. Jawaban: d
- 15. Jawaban: d
- 16. Jawaban: a
- 17. Jawaban: c
- 18. Jawaban: d
- 19. Jawaban: a
- 20. Jawaban: a
- 21. Jawaban: d
- 22. Jawaban: a
- 23. Jawaban: d
- 24. Jawaban: b
- 25. Jawaban: c
- 26. Jawaban: c
- 27. Jawaban: d
- 28. Jawaban: b
- 29. Jawaban: a
- 30. Jawaban: b
- 31. Jawaban: d
- 32. Jawaban: d
- 33. Jawaban: c
- 34. Jawaban: d
- 35. Jawaban: a
- 36. Jawaban: a
- 37. Jawaban: d
- 38. Jawaban: d
- 39. Jawaban: a
- 40. Jawaban: d
B. Soal Essay PTS Prakarya Kelas 9
1. Jelaskan apa itu sistem bioflok dalam pemeliharaan ikan!
Jawaban:
Sistem bioflok adalah Teknologi yang memanfaatkan bahan organik dalam air secara seimbang yang banyak diterapkan pada ikan dan udang air tawar di kolam. Teknologi bioflok memungkinkan lebih sedikit konversi pakan ikan sehingga menghasilkan lebih sedikit limbah ke lingkungan.
2. Sebutkan 5 contoh modifikasi teknik budi daya ikan konsumsi yang ramah lingkungan:
Jawaban:
Teknik bioflok, Teknik probiotik, Teknik akuaponik, Teknik akuakultur sirkulasi, Tekniks Yumina (Sayur dan Ikan) dan Bumina (Buah dan Ikan).
3. Apa saja tahapan dalam proses pembuatan kerajinan serat alami?
Jawaban:
Carding (penyikatan); Combing (penyisiran); Spinning (pemintalan); Sizing (penganjian); Pencelupan benang; Tekstil struktur; Pertenunan; Perajutan.
4. Apa contoh serat dari biji tanaman? Jelaskan!
Jawaban:
Salah satu contoh serat dari biji tanaman adalah serat kapas. Serat kapas berupa serat halus yang menyelubungi biji beberapa jenis gossypium atau biasa disebut pohon atau tanaman kapas yang berasal dari daerah tropika atau subtropika. Serat kapas dapat dipintall atau ditenun. Serat kapas biasa disebut dengan bahan tekstil katun. Di antara sifat serat kapas adalah dapat menyerap keringat, tahan panas setrika bersuhu tinggi, mudah kusut, dan lain sebagainya.
5. Berikan 10 contoh bahan bahan hasil samping hewan jenis non-pangan!
Jawaban:
10 contoh bahan bahan hasil samping hewan jenis non-pangan adalah tanduk kerbau, bulu domba, kulit luar domba, bulu angsa, sisik ikan, cangkang kerang, cangkang kepiting, bulu ayam, kulit luar sapi, kotoran sapi.
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani
Penyelaras: Addi M Idhom