Menuju konten utama

Skuter Listrik GrabWheels: Aturan, Cara Sewa, dan Cara Mengendarai

Skuter listrik GrabWheels: cara mengendarai, cara menyewa, dan aturan pemakaiannya.

Skuter Listrik GrabWheels: Aturan, Cara Sewa, dan Cara Mengendarai
Pengguna Grab Wheels atau skuter listrik melintasi trotoar di kawasan Jalan Sudirman, Jakarta, Rabu (13/11/2019). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Skuter listrik GrabWheels menjadi sorotan di media sosial setelah kejadian tabrak lari yang menewaskan dua pengguna GrabWheels di kawasan FX Sudirman pada Minggu (9/11/2019).

Sopir mobil sedan yang melakukan tabrak lari ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan oleh polisi. Berdasarkan hasil pemeriksaan urine, tersangka terbukti mengonsumsi alkohol, sehingga mabuk ketika menyetir.

Skuter listrik GrabWheels pertama kali diluncurkan pada Mei 2019 lalu di BSD City Tangerang. Grab melalui kerja sama dengan Sinar Mas Land meresmikan proyek ini di kawasan Digital Hub BSD City. Setelah sukses di area ini, Grab kembali memperluas layanan GrabWheels di berbagai daerah di Jabodetabek.

Grab terus memperluas layanan GrabWheels di kota lain di Indonesia. Terbaru, Grab meresmikan layanan GrabWheels di kampus Ganesha ITB pada 1 Oktober lalu.

Aturan Pakai Skuter Listrik GrabWheels

Dalam situs web Grab, mereka merilis aturan soal penggunaan GrabWheels. Ada beberapa hal yang perlu diperiksa sebelum mengendarai GrabWheels. Sebelum berkendara, lakukan pemeriksaan singkat untuk hal-hal berikut. Pemeriksaan ini membutuhkan waktu sekitar 1 menit.

Sebelum membuka GrabWheels periksa hal berikut.

Level baterai

  • Tekan e-skuter dari aplikasi untuk memeriksa level baterai.
Setelah membuka GrabWheels, periksa hal ini.

Rem

  • Tes rem tangan dengan menekan tombol merah.
Lampu depan

  • Nyalakan ketika pencahayaan redup dengan menahan tombol di layar e-skuter selama 2 detik.
Standar

  • Periksa standar dengan menggesernya ke atas sebelum berangkat.
Lingkungan

  • Periksa bahwa tidak ada orang lain di dekatmu sebelum berangkat.
Demi keamanan, pengguna wajib menggunakan helm dan rompi keselamatan selama mengendarai skuter.

Cara Mengendarai GrabWheels

Caranya mengendarai GrabWheels termasuk mudah, terutama bagi pengguna yang terbiasa menggunakan skuter pijak atau sepeda sebelumnya. Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Seimbangkan e-skuter dengan mendorongnya sekali lalu tekan tombol hijau di sebelah kanan.
  2. Turunkan kecepatan atau berhenti dengan menginjak rem kaki (di bagian belakang skuter) atau menekan tombol merah di sebelah kiri.
  3. Bunyikan bel jika perlu.
  4. Ketika situasi semakin gelap, tahan tombol di skuter selama 2 detik untuk menyalakan lampu depan.
  5. Selalu berhenti dan perhatikan kendaraan lain di persimpangan jalan, pastikan juga untuk selalu mengutamakan pejalan kaki setiap saat.
Mulailah dengan perlahan dan tingkatkan kecepatan secara bertahap ketika aman untuk melakukannya.

Cara Menyewa GrabWheels

Sebelum menyewa skuter listrik GrabWheels, pengguna perlu mengunduh aplikasi Grab. Buka aplikasi GrabWheels dan map akan memperlihatkan skuter terdekat yang tersedia.

Untuk saat ini pengguna bisa menemukan lokasi e-skuter GrabWheels di Green Office Park (BSD City), Lippo Karawaci, Bintaro, Universitas Indonesia dan Soekarno-Hatta International Airport T3. GrabWheels akan diluncurkan secara bertahap di beberapa lokasi di Indonesia.

Jika sudah menemukan lokasi skuter listrik GrabWheels, ikuti langkah-langkah berikut ini untuk menggunakannya.

  1. Jalan menuju tempat parkir e-skuter GrabWheels terdekat (lokasi bisa terlihat di map dalam aplikasi).
  2. Station Manager di tempat parkir akan mendaftarkan salah satu e-skuter untuk pengguna.
  3. Pastikan pengguna sudah mengunduh aplikasi Grab.
  4. Scan kode QR di bagian tengah pegangan skuter.
  5. Cek baterai skuter dan fitur keselamatannya.
  6. Setelah selesai, kembalikan e-skuter ke tempat parkir GrabWheels di mana saja.
Berikut ini cara untuk menyelesaikan perjalanan GrabWheels.

  1. Posisikan dan parkir skuter di tempat parkir khusus GrabWheels.
  2. Pindai kode QR yang tersedia di tempat parkir.
  3. Tekan End Trip di aplikasi.

Baca juga artikel terkait KECELAKAAN GRABWHEELS atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Hobi
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH