Menuju konten utama

Sinopsis Sinetron Preman Pensiun Season 5, Tayang 2 Mei di RCTI

Sinopsis sinetron Preman Pensiun 5 yang tayang di RCTI 2 Mei 2021

Sinopsis Sinetron Preman Pensiun Season 5, Tayang 2 Mei di RCTI
Preman Pensiun 5. instagram/ANP Film

tirto.id - Sinetron Preman Pensiun 5 yang berkisah tentang kehidupan para preman di kawasan pasar serta terminal di Jawa Barat, tayang di RCTI setiap hari pukul 04.00 WIB - 05.30 WIB. Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan stasiun televisi.

Aris Nugraha adalah penulis skenario sekaligus sutradara sinetron Preman Pensiun 5, dan pemilik ide ceritanya. Sementara yang memproduksi adalah rumah produksi ANP Media dan MNC Pictures.

Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 5 Tayang 2 Mei 2021

Kang Mus akhirnya tahu apa yang terjadi pasar, setelah bertanya pada Ujang Rambo dan Cecep. Menurut Kang Mus, tidak mungkin Ajun dikeroyok tanpa ada sebab awal mulanya. Mereka harus tahu dulu apa masalahnya, Cecep dan Ujang jangan langsung masuk dan ikut membantu. Nanti jadi tambah masalah.

Sementara Taslim masih membalas dendam pada preman jalanan yang menghajar Ajun, satu per satu. Taslim merasa bersalah pada Ajun, karena dulu preman anak buah bos Edi itu punya masalah dengan dia. Sudah 3 orang yang ia hajar, masih bersisa 5 orang lagi.

Anak buah Bubun di terminal diancam oleh preman bayaran Bos Darman, untuk tidak datang lagi ke terminal. Mereka berkata terminal besok akan diserbu. Anak buah Bubun makin sedikit di terminal, sehingga Reno mencari orang baru lagi untuk menggantikannya.

Saep menyuruh Ami berhenti dari tempat kerjanya, kafe Pak Junaedi, agar lebih fokus mencopet. Jika Ami tidak mau, Saep mengancam akan menyebar foto Ami.

Bos Darman mempersiapkan anak buahnya yang masih cedera, melatih mereka untuk kembali bertarung. Selain itu, ia masih mencari Bubun. Namun kali ini Darman tidak ke terminal karena sudah dapat informasi tempat sembunyi Bubun dari Toni. Darman pun mencari di hotel, namun Bubun sudah keluar.

Sementara itu Ujang dinasihati Kang Mus lagi, untuk terus ingat bahwa ia sudah punya anak dan istri. Jangan membiarkan perasaannya pada Serena berkembang lebih jauh. Ujang sendiri mengaku pada Cecep bahwa ia punya sedikit perasaan pada Serena, karena sering bertemu saat bekerja. Serena berjasa pada bisnis mereka karena berhasil dalam memasarkan bisnis kecimpring.

Di tempat lain, Ami akhirnya berhenti kerja dan pamit pada teman-temannya di kafe, juga pada Pak Junaedi. Pak Junaedi berjanji pada Ami untuk membebaskannya dari Saep.

Deny yang menjadi informan Toni, dicegat oleh preman bayaran Bos Edi. Deny diancam untuk tidak lagi datang ke terminal esok hari. Edi berencana merebut terminal.

Seperti apa kelanjutan ceritanya, simak tayangan sinetron Preman Pensiun 5 di RCTI besok pada jam yang sama.

Nama-nama pemain sinetron Preman Pensiun 5:

  • Epy Kusnandar sebagai Kang Muslihat / Kang Mus
  • Mochammad Fajar Hidayatullah sebagai Ujang Rambo
  • Abenk Marco sebagai Cecep
  • Denny Firdaus sebagai Murad
  • Nurtika Noviani sebagai Fatimah
  • Ica Naga sebagai Pipit
  • Angelica Simperler sebagai Silvia
  • Kiki Kinanti sebagai Serena
  • Enco Ruhayat sebagai Darman
  • Ivan Rivky Kabira sebagai Bang Edi
  • Melga Septrida sebagai Bubun
  • Aulia Yasmin sebagai Yasmin
  • Regina Alya sebagai Amy
  • Ghina Kamila sebagai Risa

Baca juga artikel terkait PREMAN PENSIUN atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Film
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yulaika Ramadhani