Menuju konten utama
Sinetron Ramadhan 2022

Sinopsis PPT Jilid 15 Eps 17 Live SCTV & Vidio: Udin Berulah Lagi

Sinopsis Para Pencari Tuhan (PPT) Jilid 15 episode 17 di SCTV, pukul 02.45 dan link streaming di Vidio bercerita tentang Udin yang berulah kembali.

Sinopsis PPT Jilid 15 Eps 17 Live SCTV & Vidio: Udin Berulah Lagi
Para Pencari Tuhan Jilid 15. instagram/ parapencarituhanppt.sctv

tirto.id - Serial Para Pencari Tuhan (PPT) tahun ini mengusung tagline “Ke Surga Yuk!” telah memasuki jilid 15 dan tayang setiap hari di SCTV pukul 02.45 WIB sepanjang bulan Ramadhan 2022 jika tidak ada perubahan jadwal.

Cerita PPT Jilid 15 fokus pada pendirian Pondok Lansia yang diberi nama Pondok Shirat Al-Mustaqim. Pengurus pondoknya adalah Bang Jack dan Pak Jalal beserta seorang ustad muda bernama Habib yang ditugaskan membimbing santri untuk belajar agama.

PPT 15 mendatangkan beberapa aktor aktris baru, antara lain: Lavicky Nicholas, Tio Pakusadewo, Yurike Prastika, Dinda Kirana, Salma Paramitha, Ridwan Ghani, dan lainnya.

Lavicky Nicholas memerankan tokoh Habib, ustad Pondok Lansia, sedangkan aktor senior Tio Pakusadewo berperan sebagai Galaksi, salah satu santri di Pondok Lansia.

Sinopsis Para Pencari Tuhan (PPT) Jilid 15 Episode 17

Tendangan bola Aliv mengenai perut Thohir yang sedang tiduran di kursi taman Pondok Lansia. Kemudian mereka membahas tentang sunat. Lagi-lagi Aliv merasa ngeri mendengar cerita tentang sunat. Thohir tertawa melihat respons Aliv.

Nasib mendatangi rumah Mak Darti untuk mendiskusikan soal bisnis. Kemudian Amor datang dan marah melihat Nasib di rumah Mak Darti.

Amor dengan keras menolak jika Nasib ingin kerja sama bisnis dengan Mak Darti. Padahal awalnya Nasib berkata masih berpikir-pikir.

Namun, karena Amor dengan keras menentang, Nasib justru tertantang dan menjadi mantap untuk bekerja sama dengan Mak Darti.

Galaksi mengaku pada Bang Jack bahwa ada hal yang ingin ia tanyakan kepada Allah. Bang Jack mengarahkan cara untuk bertanya kepada Allah, yakni dengan salat.

Begitu mengetahuinya, Galak mengelak karena masih enggan salat. Ia negosiasi dengan Bang Jack, kira-kira amalan apa selain salat yang bisa membuatnya bertanya pada Allah.

Di tempat berbeda, Bulan bertamu ke rumah Matahari. Bulan bertanya keseriusan Matahari untuk menikah dengan Habib. Begitu pula dengan Matahari.

Bulan memohon keihklasan Matahari agar Habib bisa menikah dengan Bulan. Matahari menegaskan ikhlas jika Bulan menikah dengan Bulan, tetapi ayahnya harus tinggal bersama dengan Matahari.

Habib bertanya ke Bang Jack ‘Apakah pernah merasa kehilangan saat diperebutkan dua wanita?’ Ia menjawab pernah merasa takut karena menjadi penyebab putusnya tali silaturahmi mereka berdua.

Habib mengaku bahwa ia mulai merasa takut kehilangan Matahari dan Bulan. Lantas, Bang Jack mengingatkan jangan sampai gara-gara takut kehilangan cinta dari manusia membuat ia kehilangan cinta dari Yang Maha Berkehendak.

Scene lain menceritakan kelanjutan perjalanan Udin dan Asrul dalam mencari lansia. Mereka bertamu di sebuah rumah mewah.

Penghuni rumah tersebut bersedia tinggal di Pesantren Lansia. Ternyata syaratnya Asrul harus menikah dengan anak salah satu pemilik rumah. Anak tersebut bernama Nita, yang sudah merasa cocok dengan Asrul saat pertama kali melihatnya.

Asrul kaget dan heran dengan rencana Udin. Kemudian Asrul dengan tegas menolak rencana tersebut dan meninggalkan Udin begitu saja. Orang tua Nita mengancam Udin dan Asrul.

Bagaimana kelanjutan kisah mereka? Saksikan kelanjutannya melalui episode 19 yang akan ditayangkan pada Rabu, 20 April 2022 di SCTV atau melalu link berikut:

LINK LIVE STREAMING PPT JILID 15 DI VIDIO

Daftar Pemain PPT 15 2022

  • Deddy Mizwar sebagai H. Ahmad Zakaria (Jack)
  • Irma Annisa sebagai Bu Jalal
  • Udin Nga Nga sebagai Zulfikar Baharuddin (Udin)
  • Jarwo Kwat sebagai H. Ahmad Jalaluddin (Jalal)
  • Turaekhan Roy sebagai Roy
  • Joes Terpase sebagai Joes
  • Hakim Ahmad sebagai Hakim
  • Asrul Dahlan sebagai Asrul
  • Ozzol Ramdan sebagai Tukang sayur
  • Tio Pakusadewo sebagai Galaxy
  • Lavicky Nicholas sebagai Habib
  • Bimasena Prisai Susilo sebagai Alif
  • Dinda Kirana sebagai Matahari
  • Salma Paramitha sebagai Bulan
  • Yurike Prastika sebagai Mak Dharty
  • Opie Kumis sebagai Pak Amor
  • Cok Simbara
  • Tohir Jokasmo
  • Arswendy Bening Swara
  • Ridwan Ghani sebagai Soni
  • Dea Lestari sebagai Lara
  • Ira Wibowo sebagai Karmila
  • Andre Taulany sebagai Andre
  • Maudy Koesnaedi

Baca juga artikel terkait RAMADHAN 2022 atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Film
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Dhita Koesno