tirto.id - News of the World merupakan film baru yang dibintangi Tom Hanks. Diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Paulette Jiles, film ini menggambarkan kehidupan masyarakat AS di tahun 1870-an.
Tayang perdana pada tanggal 25 Desember 2020, film garapan sutradara Paul Greengrass tersebut mengisahkan petualangan seorang veteran perang sipil AS yang beralih profesi jadi pembaca berita keliling.
Sebelum News of the World, kolaborasi Paul Greengrass dan Tom Hanks pada beberapa tahun lalu pernah menyajikan sinema yang menuai banyak pujian, yakni Captain Phillips (2013).
Film terbaru sutradara The Bourne Ultimatum itu pun berhasil menarik perhatian, terbukti dengan 4 nominasi di ajang Academy Awards 2021.
News of the World tercatat masuk nominasi Oscar 2021 di kategori Best Sound, Best Achievement in Production Design, Best Achievement in Music Written for Motion Pictures dan Best Achievement in Cinematography.
Di laman Rotten Tomatoes, News of the World diganjar skor tomatometer 88% dan nilai 89 persen dari rating audience. Sementara di laman IMDb, film berdurasi 1 jam 58 menit itu meraih skor 6,8 dari 10 berdasarkan 53.576 penilaian.
Sinopsis Film News of the World (2020)
Kisah film ini berlatar tahun 1870 dengan karakter utama Kapten Jefferson Kyle Kidd (Tom Hanks), seorang veteran prajurit perang sipil Amerika. Kidd telah beralih profesi menjadi seorang pembaca berita yang berkeliling dari satu kota ke kota lain.
Suatu hari, saat Kapten Kidd sedang dalam perjalanan menuju Red River, ia menemukan seorang anak perempuan berusia 10 tahun. Dari dokumen yang ditemukan oleh Kidd di dekat sang bocah, ia mafhum bahwa anak itu bernama Johanna (Helena Zengel).
Johanna merupakan anak yang dibesarkan oleh suku Kiowa, Indian, dan terpisah dari keluarganya. Ayah, ibu, dan saudaranya telah meningggal sehingga ia jadi sebatang kara. Untungnya, Johanna masih memiliki paman dan bibi yang tinggal di Castroville.
Namun, Johanna tidak bisa berbahasa Inggris, fakta yang membuat ia sulit berkomunikasi dengan Kapten Kidd. Meski begitu, Kidd tetap membawa Johanna dan berusaha mencari tahu keberadaan kerabat si bocah.
Saat bertemu seorang letnan yang sedang berpatroli, Kidd diarahkan untuk menuju Red River dan membawa Johanna ke pos komando yang ada di sana.
Melalui letnan yang ada di pos komando, Kidd memperoleh informasi bahwa yang dapat membantu Johanna kembali pada paman dan bibinya adalah Agensi Indian. Sayangnya, Agensi Indian yang bertugas sedang tidak ada di tempat dan mereka baru akan kembali 3 bulan lagi.
Mau tidak mau Kidd kembali membawa Johanna. Dia sempat berencana menitipkan anak itu pada salah satu temannya yang tinggal di Red River. Namun, Kidd mengurungkan niat tersebut karena Johanna berbuat ulah.
Menemui jalan buntu, Kidd akhirnya memutuskan untuk mengantarkan Johanna pada paman dan bibinya ke Castroville tanpa meminta bantuan Agensi Indian.
Keduanya lantas menempuh perjalanan berat sejauh 640 kilometer menuju Castroville. Pada saat di perjalanan itulah, Kidd dan Johanna menemui berbagai masalah.
Kidd sempat terlibat baku tembak dengan seseorang yang mau membeli Johanna sebagai budak, dan menghadapi sekelompok gangster. Mereka pun harus kehilangan kehilangan kereta kuda yang menjadi kendaraan utama hingga terjebak di tengah badai.
Di tengah perjalanan panjang itu, Kidd tetap membacakan berita di setiap kota yang disinggahinya bersama Johanna.
Perjalanan berat itu juga membuat Kidd semakin dekat dengan sang bocah, selayaknya ayah dan putrinya. Mereka bahkan saling belajar bahasa masing-masing.
Akankah Johanna berhasil menemui kerabatnya? Saksikan kisah selengkapnya dalam film News of the World.
Penulis: Shulfi Ana Helmi
Editor: Addi M Idhom