tirto.id - Home Alone akan ditayangkan ulang di GTV pada Rabu (21/8/2019) pukul 15.00 WIB. Seorang anak berusia delapan tahun harus melindungi rumahnya dari pencuri ketika dia secara tidak sengaja ditinggal sendirian di rumah oleh keluarganya selama liburan Natal.
Keluarga Peter (John Heard) dan Kate (Catherine O'Hara) pergi untuk liburan Natal bersama anak dan sepupu ke Paris, Perancis. Kevin (Macaulay Culkin), anak bungsu mereka, sering menjadi bahan cacian, terutama oleh kakaknya, Buzz (Devin Ratray).
Sehari sebelum berangkat, saat makan malam, Kevin merusak tiket menuju Paris. Hal itu membuat orang tuanya marah dan memberi hukuman. Kevin dikurung di kamar seharian.
Tentu Kevin juga kesal, merasa tidak disayangi atau bahkan tidak diperhatikan. Dia berharap seluruh keluarganya menghilang. Esok harinya, semua orang tergesa berkemas untuk liburan. Saking tergesanya, mereka melupakan Kevin yang masih ada di kamar. Kate baru sadar Kevin tidak ikut rombongan saat sudah di dalam pesawat.
Saat sampai bandara Paris, dia ingin membeli tiket kembali ke Chicago. Sayangnya, tiket untuk dua hari ke depan sudah ludes terjual. Kevin tinggal sendiri di rumah.
Kembali ke rumah Kevin, dia terbangun dan tidak mendapati anggota keluarga lain. doanya terkabul. Dia meluapkan kegembiraannya dengan bertingkah semaunya. Salah satu sasarannya kamar Buzz. Dia mengacak-acak kamar Buzz.
Namun beberapa saat setelah itu dia mendapat informasi, bahwa akan ada dua pencuri yang akan datang ke rumahnya. Kini keadaan tidak lagi setenang sebelumnya. Kevin harus melakukan sesuatu.
Film karya sutradara Chris Columbus serta penulis John Hughes ini tayang perdana pada 16 November 1990. Berdurasi 103 menit, Home Alone berada dalam naungan studio produksi Twentieth Century Fox.
Selama penayangannya, Box Office Mojo mencatat pendapatan film ini lebih dari 476 juta dolar Amerika Serikat (AS). Rotten Tomatoes memberi skor 65 persen dan penonton memberi skor 80 persen. IMDb memberi rating 7,6 dari 10.
Sampai saat ini, Home Alone sudah memiliki tiga seri yaitu Home Alone (1990), Home Alone 2: Lost in New York (1992) dan Home Alone 3 (1997). Dalam waktu dekat, Disney akan membuat ulang film Home Alone.
_____________________
Jadwal tayang film menyesuaikan masing-masing stasiun televisi. Waktu tayang dan judul film dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Dipna Videlia Putsanra