Menuju konten utama

Sinopsis Film Sabotage: Arnold Schwarzenegger Lawan Kartel Narkoba

Sinopsis film Sabotage yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini.

Sinopsis Film Sabotage: Arnold Schwarzenegger Lawan Kartel Narkoba
Adegan film Sabotage. FOTO/imdb

tirto.id - Film Sabotage yang dibintangi oleh Arnold Schwarzenegger akan hadir di Bioskop Trans TV malam ini. Film bergenre action tersebut bakal tayang pada hari Kamis (15/7/2021) pukul 21.30 WIB.

Sabotage berkisah tentang tim polisi DEA yang menggerebek markas kartel narkoba berbahaya. Saat mengira semuanya sudah selesai, satu per satu anggota tim DEA tersebut mendadak ditemukan tewas secara misterius.

Sabotage memiliki plot cerita yang diadaptasi dari novel And Then There Were None karangan Agatha Christie. Film ini digarap oleh sutradara David Ayer dan dirilis pertama kali pada tahun 2014.

Selain Arnold Schwarzenegger, Sabotage juga dibintangi Sam Worthington, Olivia Williams, Terrence Howard, dan Joe Manganiello.

Film berdurasi 109 menit ini mendapatkan rating 5,7/10 di IMDb. Sementara di situs Rotten Tomatoes, Sabotage mendapat nilai 22 persen dan skor audiens 36 persen.

Sinopsis Film Sabotage

John Wharton (Arnold Schwarzenegger) adalah pemimpin tim DEA yang fokus memberantas kasus obat-obatan terlarang. Suatu hari, John memimpin timnya untuk melakukan penggerebekan di markas kartel narkoba.

Dalam penggerebekan tersebut, John dan timnya menemukan uang sebesar 10 juta dolar dan memutuskan untuk mencurinya. Namun sayangnya John harus kehilangan salah satu anak buahnya yang bernama Jennings atau Smoke.

John beserta anggota timnya yang selamat kemudian menyembunyikan uang curian ke dalam selokan. Rencananya, mereka akan mengambil uang itu setelah semuanya mereda.

Tapi ketika mereka kembali, uang itu sudah lenyap, sedangkan yang mengetahui tempat persembunyian uang tersebut hanya John dan timnya.

Kasus ini kemudian berbuntut panjang. DEA mulai menginvestigasi tim John atas dugaan kasus pencurian. Namun karena tidak ada yang mengaku dan tak ada bukti kuat, John beserta timnya pun dibebaskan.

Pasca kejadian tersebut, John dan timnya menghadapi kengerian baru. Salah satu anggota yang bernama Pyro ditemukan tewas mengenaskan terlindas kereta api.

Tak hanya itu, anggota lainnya juga ditemukan tewas di rumahnya dengan cara yang tak wajar. Tubuhnya dipaku di atap rumah dengan isi perut terburai.

Salah satu anggota tim mengenalinya sebagai cara eksekusi yang biasa dilakukan oleh kartel narkoba. John pun mengambil kesimpulan bahwa musuh mereka sedang berusaha balas dendam karena uang mereka telah dicuri.

Kini John dan anggota tim yang masih hidup harus bersiap-siap karena mereka bisa jadi adalah target selanjutnya.

Lalu bagaimana nasib John dan timnya? Saksikan kelanjutan kisahnya di film Sabotage hanya di Bioskop Trans TV malam ini.

Baca juga artikel terkait FILM TRANS TV MALAM INI atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Film
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yulaika Ramadhani