Menuju konten utama

Sinopsis Film Dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years

Film dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years mengisahkan tentang perjalanan karier penyanyi Rossa. Ini sinopsis dan jadwal tayangnya.

Sinopsis Film Dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years
All Access To Rossa 25 Shining Years. Instagram/itsrossa910

tirto.id - Film dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years tayang perdana di bioskop Indonesia pada 1 Agustus 2024. Sinema ini memberikan gambaran detail mengenai kehidupan penyanyi Rossa (Ocha) dari perjalanan karier sampai kehidupan pribadinya.

Dokumenter ini hasil besutan sutradara Ani Ema Susanti. Kehadiran film ini sebagai pelengkap dari perhelatan konser tunggal "25 Shining Years Concert" yang dihelat 2022. Rossa akan dikupas tuntas kehidupannya dalam kilas balik 25 tahun ke belakang sejak dimulai karier bermusiknya. Ani merangkai ceritanya dari berbagai sisi.

"Masyarakat Indonesia akan melihat sosok Rossa dari berbagai macam sudut pandang, Rossa sebagai seorang diva, Rossa sebagai seorang ibu, hingga Rossa sebagai wanita entrepreneur," kata Ani, dikutip Antara News.

Rossa mengatakan terkait filmnya ini bahwa dirinya tidak gampang untuk bisa sampai di puncak kegemilangannya. Ia berharap kehidupannya yang hadir dalam film dokumenter mampu menjadi inspirasi, terutama bagi talenta muda yang sedang membangun karier.

"Bahwa untuk bisa berada di titik ini, aku juga melalui perjuangan yang tidak mudah, penuh dedikasi, kerja keras, dan selalu berinovasi," tutur Rossa

Film dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years dikerjakan selama tiga tahun lebih dengan melibatkan banyak teman Rossa, seperti Prilly Latuconsina. Rossa dan Prilly turut menjadi produser eksekutif bersama Irwan D. Mussry Yahni Damayanti, dan P. Intan S.

Film tersebut juga akan tayang di Brunei Darussalam, Malaysia, dan Singapura. Penggemar Rossa tersebar pula di beberapa negara ini.

Sinopsis Dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years

Film dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years menceritakan kisah perjalanan karier penyanyi Rossa di industri musik. Film ini juga memaparkan perjuangannya untuk merawat anak semata wayangnya. Semua kisah kehidupan Rossa 25 tahun ke belakang dirangkum melalui tayangan ini melalui berbagai sudut pandang.

Isi dokumenter salah satunya tentang prestasi Rossa yang diawali dengan membangun karier bermusik. Kariernya tidak dibangun dengan mudah. Ada banyak liku yang harus dijalani sampai akhirnya ia diakui dan diapresiasi oleh penikmat musik Indonesia dan mancanegara.

Tak hanya itu, cerita tentang Rossa turut mengulik mengenai kehidupan rumah tangganya sebelum dan sesudah bercerai dengan Yoyo, anggota band Padi Reborn. Anak mereka, Rizky Langit Ramadhan, turut diceritakan mengenai perasaannya setekah kedua orang tuanya berpisah. Setelah itu, perjalanan Rossa dalam merawat Rizki juga dipaparkan pada penonton.

Film ini membawa kejutan bagi penggemar lagu Rossa. Single di awal karier Rossa, "Nada-Nada Cinta", dibawakan dalam dokumenter ini dengan aransemen baru. Lagu ini menjadi soundtrack yang dinyanyikan Rossa bersama Ariel "NOAH".

Rossa yang bernama lengkap Sri Rossa Roslaina Handiyani telah mendapatkan momen keemasannya saat ini. Namun, Rossa bisa meraihnya dengan kerja keras dan diwarnai kehidupan pribadi yang pasang surut. Dokumenter ini mengantarkan penggemar Rossa untuk memahami lebih detail kehidupan Sang Diva dari berbagai sisi.

Link Tiket Nonton Film Dokumenter Rossa

Tiket film dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years sudah bisa dipesan dari sekarang. Platform Cinema 21 dan TIX.ID sudah menggelar sesi advance ticket di website masing-masing. Link penjualan tiket di kedua platform dapat ditemukan pada tautan berikut:

Baca juga artikel terkait FILM DOKUMENTER atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yantina Debora