Menuju konten utama

Siapa Saksi Nikah di Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono?

Siapakah saksi di pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gundono yang digelar besok 10 Desember? 

Siapa Saksi Nikah di Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono?
Putra bungsu Presiden Joko Widodo Kaesang Pangarep (tengah) bersama pemeran pengganti Erina Gudono mengikuti gladi bersih pernikahan di Royal Ambarukmo, Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (6/12/2022).ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/rwa.

tirto.id - Pernikahan putra sulung Presiden Joko Widodo, Kaesang dengan Erina Gudono akan dilaksanakan pada tanggal 10 Desember 2022 mendatang di dua lokasi yaitu Puro Mangkunegaran, Solo dan resepsinya akan dilaksanakan di Pendopo Agung Kedaton Ambarrukmo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Dilansir dari Antara, Kaesang Pangarep mengatakan bahwa persiapan pernikahannya yang telah dilakukan dari sebulan lalu kini sudah selesai dan mencapai 100 persen.

Kaesang juga menambahkan bahwa pada pernikahannya nanti akan dilaksanakan dengan menggunakan dua adat daerah yaitu adat Solo dan adat Yogyakarta. Itulah mengapa lokasi pernikahan mereka dilaksanakan di dua tempat yaitu di Surakarta dan Yogyakarta.

Pernikahan tersebut akan tetap memegang adat dan nilai-nilai tradisional tanpa menggunakan atau mengadopsi gaya modern seperti pernikahan pada umumnya.

Selain akad nikah, acara di Pendopo Agung Kedaton Ambarrukmo juga akan dilangsungkan prosesi "panggih", resepsi, serta foto bersama para undangan. Acara tersebut diperkirakan akan mengundang tamu sebanyak 150 orang.

Sebelum akad nikah, rangkaian acara pernikahan Kaesang dan Erina akan diawali dengan semaan kitab suci Al-Qur'an, pemasangan "bleketepe", dan "midorare" pada 8 Desember 2022.

Setelah itu akan ada acara "ngunduh mantu" yang akan digelar di Puro Mangkunegaran, Solo pada tanggal 11 Desember 2022.

Siapa Saksi Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono?

Dilansir dari Antara, Kaesang Pangarep mengatakan bahwa saksi pernikahan dari pihak keluarganya akan diwakili oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, sementara saksi dari pihak keluarga Erina akan diwakili oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.

Dilansir dari laman PU, Menteri PUPR, Dr. Ir. M. Basuki Hadimuljono, M.Sc lahir di Surakarta pada tahun 1954.

Beliau merupakan lulusan Teknik Geologi UGM tahun 1979, Master Civil Engineering Colorado State University tahun 1989, dan Doctor Civil Engineering Colorado State University tahun 1991. Beliau diangkat menjadi Menteri PUPR sejak tahun 2014 hingga sekarang.

Dilansir dari laman Setneg, Mensesneg, Prof. Dr. Pratikno, S.Soc.Sc lahir di Bojonegoro pada tahun 1962.

Beliau merupakan lulusan Ilmu Pemerintahan UGM tahun 1985, Development Administration University of Birmingham tahun 1991, Political Science Flinders University tahun 1996 dan menjadi Professor in Political Science UGM pada tahun 2008. Beliau diangkat menjadi Mensesneg sejak tahun 2014 hingga sekarang.

Selain kedua menteri tersebut, Kaesang menambahkan bahwa Wakil Presiden Ma'ruf Amin juga akan menyampaikan khotbah nikah pada saat prosesi akad nikahnya.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Muhammad Iqbal Iskandar

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Muhammad Iqbal Iskandar
Penulis: Muhammad Iqbal Iskandar
Editor: Yandri Daniel Damaledo