Menuju konten utama

Semifinal World Tour Finals 2018: Juara Dunia Ganda Putri Terhenti

Juara Dunia 2018 sektor ganda putri, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara, gagal meraih tiket final setelah dikandaskan Lee So Hee/Shin Seung Chan, asal Korea.

Semifinal World Tour Finals 2018: Juara Dunia Ganda Putri Terhenti
Pebulutangkis asal Korea Chang Ye Na/Lee So Hee kalah melawan Chen Qinchen/Jia Yifan dari Cina pada pertandingan final bulutangkis BCA Indonesia, Jakarta, Minggu, (18/6). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Kejutan terjadi pada rangkaian laga semifinal sesi kedua BWF World Tour Finals 2018 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, Cina, Sabtu (15/12/2018). Turun di laga pembuka semifinal sesi kedua, Juara Dunia 2018 sektor ganda putri asal Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara, secara mengejutkan takluk dari pasangan ranking 7 dunia asal Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan, dalam pertarungan 2 set langsung.

Dalam dua set permainan, Matsumoto/Nagahara memang terlihat tak mampu meladeni permainan apik yang ditampilkan wakil Korea Selatan. Baik set pertama maupun kedua, Juara Dunia 2018 tersebut tak pernah sekalipun sanggup untuk memimpin perburuan poin atas Lee/Shin. Laga pun berakhir straight game dengan keunggulan wakil Korea Selatan, lewat skor identik 21-13 dan 21-13, dalam tempo 42 menit.

Pertarungan kedua mempertemukan wakil Jepang, Kento Momota, yang berhadapan dengan pebulutangkis Korea Selatan, Son Wan Ho. Laga semifinal kedua di sektor tunggal putra ini pun mampu dimenangi Momota yang saat ini bercokol pada ranking 1 dunia. Ia mampu menghempaskan tunggal Korea tersebut, melalui permainan 2 set langsung 21-14 dan 21-12, dalam waktu 52 menit.

Duel seru tersaji pada partai berikutnya, yakni laga semifinal pertama di sektor ganda putra. Wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe turun menghadapi pasangan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen asal Denmark. Meski pada set pertama pasangan Denmark mampu sedikit mengimbangi permainan Endo/Watanabe, namun jelas terlihat jika akhirnya Astrup/Rasmussen sangat kerepotan di set kedua. Endo/Watanabe yang menduduki ranking 8 dunia itu pun sukses menyudahi laga secara straight game dengan skor: 21-19 dan 21-13, dalam pertarungan yang memakan waktu 51 menit.

Partai keempat menyuguhkan pertarungan semifinal kedua untuk sektor ganda putra. Turun bertanding pada laga ini adalah Juara Dunia 2018 asal Cina, Li Junhui/Liu Yuchen, yang menghadapi pasangan asal Taiwan, Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin. Ganda putra wakil Taiwan, sebenarnya sudah sempat mencuri kemenangan pada set pertama. Namun determinasi tinggi dari Li/Liu akhirnya mampu membawa mereka memenangi dua set berikutnya. Pertandingan yang berakhir secara rubber game ini pun dapat dimenangi wakil Cina dengan skor: 18-21, 21-12,dan 21-15, dalam waktu 59 menit.

Pada laga penutup, ganda putri wakil Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi turun menghadapi wakil Cina, Du Yue/Li Yinhui. Meski pada akhirnya unggul, ganda Jepang yang juga menduduki ranking 2 dunia tersebut sebenarnya cukup kesulitan menghadapi wakil Cina pada set pertama. Akan tetapi memasuki pertengahan set kedua, pasangan Cina memutuskan untuk mundur karena Li Yinhui mengalami cedera. Pertandingan pun dimenangi wakil Jepang dengan kedudukan 22-20 dan 11-3.

Dengan berakhirnya seluruh laga semifinal yang dipertandingkan hari ini, laman resmi BWF juga sudah langsung merilis urutan jadwal partai final, yakni sebagai berikut:

  1. Pusarla V Sindhu (India) vs Nozomi Okuhara (Jepang) – Match-1
  2. Zheng Siwei/Huang Yaqiong (Cina) vs Wang Yilyu/Huang Dongping (Cina) – Match-2
  3. Shi Yuqi (Cina) vs Kento Momota (Jepang) – Match-3
  4. Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea) – Match-4
  5. Li Junhui/Liu Yuchen (Cina) vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) – Match-5
Pertandingan final partai pertama (match-1) akan dimulai pukul 13.00 waktu setempat (12.00 WIB).

Baca juga artikel terkait BWF WORLD TOUR FINALS 2018 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Reporter: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Ibnu Azis