tirto.id - Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya dilantik menjadi wakil ketua Komisi I DPR RI. Proses pelantikan dipimpin oleh Lodewijk F.Paulus, selaku Wakil Ketua DPR RI Bidang Politik dan Keamanan di Gedung Nusantara.
Proses pergantian tersebut berdasarkan Surat dari Fraksi Partai Demokrat perihal perubahan penugasan anggotanya pada Alat Kelengkapan Dewan (AKD) untuk mengganti jabatan pimpinan dari Partai Demokrat yang sebelumnya diemban oleh Anton Sukartono.
“Pimpinan Komisi ditetapkan dengan keputusan Pimpinan DPR, maka saya akan menanyakan, apakah pergantian Ketua Komisi I DPR RI dari unsur Fraksi Partai Demokrat yang semula saudara Anton Sukartono Suratto, Anggota A542, digantikan saudara Teuku Riefky Harsya, Anggota A522, dapat disetujui?" kata Lodewijk saat memimpin rapat di Komisi I DPR RI.
Setelah dilantik Lodewijk, secara resmi susunan Komisi I menjadi; Ketua Komisi I DPR RI Meutya Viada Hafid (F-Partai Golkar) didampingi empat Wakil Ketua Komisi I yaitu; Utut Adianto (F-PDI Perjuangan), Bambang Kristiono (F-Gerindra), Teuku Riefky Harsya (F-Demokrat) dan Abdul Kharis Almasyhari (F-PKS).
Teuku Riefky Harsya menyampaikan ucapan terima kasih kepada sejumlah pihak di antaranya Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketua Fraksi Demokrat Eddy Baskoro Yudhoyono.
"Terimakasih untuk Ketum AHY, dan Ketua Fraksi EBY yang telah memberikan amanah untuk kembali memimpin Komisi I DPR RI. Kami siap bersinergi dan menyukseskan agenda komisi bersama para pimpinan dan anggota Komisi I lainya," terangnya.
Dalam rekam jejak kariernya, Teuku Riefky pernah mengemban jabatan Ketua Komisi VII (2009-2012), Sekretaris Fraksi (2013-2014), Ketua Komisi X (2014-2017), Pimpinan Badan Anggaran (2018- 2019), Pimpinan Komisi I (2019-2020), dan kembali lagi menjadi pimpinan di Komisi I (2022 - Sekarang).
Komisi I DPR bermitra dengan Kementerian Pertahanan, Panglima TNI, Badan Intelijen Negara (BIN), Kementerian Informatika dan Komunikasi, dan Kementerian Luar Negeri.
Penulis: Irfan Amin
Editor: Fahreza Rizky