Menuju konten utama

Satgas COVID-19: Kematian Juli 2021 Naik 348%, Usia 31-59 Terbanyak

Penambahan angka kematian akibat COVD-19 pada Juli 2021 mencapai rekor tertinggi, yakni bertambah 27.409 orang.

Satgas COVID-19: Kematian Juli 2021 Naik 348%, Usia 31-59 Terbanyak
Petugas pemakaman beristirahat usai memakamkan sejumlah jenazah dengan protokol COVID-19 di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta, Minggu (4/7/2021). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/aww.

tirto.id - Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas Penanganan COVID-19 Dewi Nur Aisyah mengatakan penambahan angka kematian akibat COVD-19 pada Juli 2021 mencapai rekor tertinggi. Hal itu diikuti peningkatan tren kematian pada usia yang lebih muda.

Selama 2021, angka kematian dari Januari sampai April kata dia trennya cenderung menurun. Baru terjadi tren peningkatan pada April hingga Juli. Rinciannya April ke Mei naik 12 persen, lalu Mei ke Juni naik 55 persen.

"Dari Juni ke Juli ini yang sangat rekor dalam waktu satu bulan terjadi penambahan jumlah kematian bulanan penambahan absolutnya 27.409 kematian atau meningkat 348 persen. Atau 4 kali lipat lebih tinggi dari pada jumlah kematian yang ada di bulan Juni," kata Dewi dalam konferensi pers virtual, Rabu (4/8/2021).

Melonjaknya angka kematian itu diikuti dengan perubahan tren kematian pada kelompok usia. Dari yang sebelumnya kemtian terbanyak terjadi pada kelompok lansia 61 tahun ke atas, kini kenaikan tren kematian terjadi pada yang lebih muda.

"Kenaikan kematian tertinggi bulan juni versus bulan juli justru terjadi bukan di usia di atas 60 tahun tapi justru di usia 46-59 tahun yang awalnya 2.500 naik menjadi naik menjadi 13.000 jadi sekitar 5 kali lipat," kata Dewi.

"Yang kedua distribusi usia 31-45 tahun yang awalnya hanya 954 jadi 5.559. 5 kali lipat lebih tinggi dibandingkan bulan Juni," tambahnya.

Selain itu, kematian akibat COVID-19 kelompok usia di bawahnya yakni 19-30 tahun juga meningkat 397, 6 persen; 16-18 tahun meningkat 229,41; 13-15 meningkat 228,8 persen; 7-12 tahun naik 360 persen; 3-6 tahun naik 214,29 persen; dan 0-2 tahun naik 324 persen.

Kemudian dilihat dari tingkat kefatalan orang yang terinfeksi atau case fatality rate (CFR), kelompok usia di atas 60 tahun cenderung menurun yakni dari total yang terinfeksi dari semula Juni 10,86 persen meninggal pada Juli menurun jadi 10,6 persen.

Sedangkan pada usia di bawah 60 tahun rata-rata mengalami kenaikan CFR: 46-59 tahun dari 3,4 persen naik jadi 5,3 persen; 31-45 yang mulanya 0,97 persen jadi 1,47 persen; 19-30 dari 0,23 persen naik 0,33 persen; dan 0-2 tahun dari 0,42 naik jadi 0,59 persen.

Baca juga artikel terkait ANGKA KEMATIAN COVID-19 atau tulisan lainnya dari Irwan Syambudi

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Irwan Syambudi
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Gilang Ramadhan