Menuju konten utama

Rupiah Menguat Terhadap Dolar AS pada 10 Juni, Jadi Rp14.274

Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Rabu (19/6/2019) pagi bergerak menguat jadi Rp14.274.

Rupiah Menguat Terhadap Dolar AS pada 10 Juni, Jadi Rp14.274
Petugas melayani penukaran uang dolar Amerika di salah satu gerai penukaran valuta asing, Jakarta, Jumat (1/3/2019). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/ama.

tirto.id - Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Rabu (19/6/2019) pagi bergerak menguat 52 poin atau 0,36 persen menjadi Rp14.274 per dolar AS dibanding posisi sebelumnya Rp14.326 per dolar AS.

Sementara, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu ( 19/6/2019) dibuka juga menguat 32,12 poin atau 0,51 persen ke posisi 6.289,45.

Kelompok 45 saham unggulan atau indeks LW45 bergerak naik 7,86 poin atau 0,79 persen menjadi 1.0002,56.

Jika dibandingkan dengan Cina, menurut Sistem Perdagangan Valuta Asing Cina Kurs yuan menguat 49 basis menjadi 6,88893 terhadap dolar AS pada Rabu (19/6/2019).

Di pasar spot valuta asing Cina, yuan diperbolehkan untuk naik atau turun sebesar dua persen dari tingkat paritas tengahnya setiap hari perdagangan.

Kurs tengah yuan terhadap dolar AS didasarkan pada rata-rata tertimbang harga yang ditawarkan oleh pelaku pasar sebelum pembukaan pasar uang antarbank pada setiap hari kerja.

Kurs dolar AS di Jakarta berdasarkan data Bank Indonesia adalah sebagai berikut.

18 Juni 2019 – Rp14.334

17 Juni 2019 – Rp14.346

14 Juni 2019 – Rp14.304

13 Juni 2019 – Rp14.270

12 Juni 2019 – Rp14.234

11 Juni 2019 – Rp14.258

10 Juni 2019 – Rp14.231

31 Mei 2019 – Rp14.385

29 Mei 2019 – Rp14.417

28 Mei 2019 – Rp14.380

27 Mei 2019 – Rp14.360

24 Mei 2019 – Rp14..451

23 Mei 2019 – Rp14.513

22 Mei 2019 – Rp14.488

Baca juga artikel terkait NILAI TUKAR RUPIAH

tirto.id - Ekonomi
Sumber: Antara
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Maya Saputri