Menuju konten utama

Rupiah Melemah Jadi Rp14.453 Per Dolar AS pada 15 Mei

Rupiah melemah terhadap dolar AS dan berada di posisi Rp14.453 per dolar AS pada Rabu pagi.

Rupiah Melemah Jadi Rp14.453 Per Dolar AS pada 15 Mei
Ilustrasi rupiah. FOTO/Antaranews

tirto.id - Nilai tukar (kurs) rupiah melemah 19 poin atau 0,13 persen terhadap dolar AS pada Rabu (15/5/2019) pagi.

Rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta bergerak ke posisi Rp14.453 per dolar AS, dibandingkan hari sebelumnya Rp14.434 per dolar AS.

Sebelumnya, kurs rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Selasa (14/5/2019) sore melemah 11 poin atau 0,08 persen menjadi Rp14.434 per dolar AS dari sebelumnya Rp14.423 per dolar AS.

Dikutip dari Antara, melemahnya rupiah terhadap dolar AS seiring semakin memanasnya perang dagang yang mana Amerika Serikat dan Cina saling membalas dengan menaikkan tarif impor.

Direktur Utama PT Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi di Jakarta, mengatakan, ditengah aksi saling balas AS dan Cina, ada perkembangan positif terkait perang dagang AS-Cina yang membuat dolar AS selaku "safe haven" menjadi kurang menarik.

"Sebelumnya, Trump sempat menyebut bahwa produk impor asal Cina senilai 325 miliar dolar AS tersebut akan dibebankan bea masuk senilai 25 persen dalam waktu dekat. Melunaknya sikap Trump tersebut membuat pelaku pasar optimistis bahwa perang dagang tak akan tereskalasi lagi," ujar Ibrahim.

Perang Dagang AS - Cina

Dikutip dari Aljazeera, Cina mengumumkan kenaikan tarif barang AS itu pada Senin (13/5/2019), yang mencapai 60 miliar dolar AS. Tarif masuk barang AS itu akan dikenakan pada 5.140 produk Washington.

"Penyesuaian pada tarif tambahan merupakan respons Cina terhadap unilateralisme dan proteksionisme AS," kata kementerian Cina.

Sebelumnya, Associated Press melaporkan administrasi Trump menaikkan tarif terhadap barang-barang Cina yang masuk ke AS, dari 10 persen menjadi 25 persen, atau senilai 200 miliar dolar AS.

Kenaikan tarif ini terjadi usai perbincangan perdagangan antara Cina-AS di Washington untuk membahas kerja sama dagang bernilai miliaran dolar dan ketegangan yang ditimbulkannya di pasar global.

AS menuduh Cina mengingkari komitmen yang telah dibuat di awal negosiasi. Kenaikan tarif hingga 25 persen terhadap produk Cina yang masuk ke As ini rencana akan dilanjutkan sampai ada perubahan, kata Trump pada Minggu (5/5/2019).

Kurs Dolar AS di Jakarta April-Mei 2019 Dikutip dari Bank Indonesia:

14 Mei 2019 - Rp14.444

13 Mei 2019 - Rp14.362

10 Mei 2019 - Rp14.347

9 Mei 2019 - Rp14.338

8 Mei 2019 - Rp14.305

7 Mei 2019 - Rp14.309

6 Mei 2019 - Rp14.308

3 Mei 2019 - Rp14.282

2 Mei 2019 - Rp14.245

30 April 2019 - Rp14.215

29 April 2019 - Rp14.188

26 April 2019 - Rp14.188

25 April 2019 - Rp14.154

24 April 2019 - Rp14.112

22 April 2019 - Rp14.056

18 April 2019 - Rp14.016

16 April 2019 - Rp14.066

15 April 2019 - Rp14.067

12 April 2019 - Rp14.153

11 April 2019 - Rp14.156

10 April 2019 - Rp14.155

Baca juga artikel terkait NILAI TUKAR RUPIAH atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Ekonomi
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH