Menuju konten utama

Relawan Sandiaga Uno Luncurkan Program Soldier

Kelompok relawan Sahabat Sandiaga Uno meluncurkan program digital Soldier sebagai medium untuk menyosialisaikan langkah-langkah dan kegiatan positif Sandiaga Uno melalui media sosial.

Relawan Sandiaga Uno Luncurkan Program Soldier
Bakal calon gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno (kedua kanan) dan isteri Nur Asia Uno (kanan). Antara Foto/Widodo S. Jusuf.

tirto.id - Program digital Sandi Uno Digital Volunteer (Soldier) diluncurkan oleh kelompok relawan yang menamakan diri mereka "Sahabat Sandiaga Uno".

Koordinator Soldier, Anthony Leong mengungkapkan program itu juga bertujuan untuk menyosialisaikan langkah-langkah dan kegiatan positif Sandiaga Uno melalui dunia digital yaitu media sosial.

“Kami akan menyebarluaskan pemberitaan lewat media sosial dikemas dengan kreatif, menarik, dan tentunya sesuai fakta yang ada," papar Anthony dalam siaran pers di Jakarta, Kamis (14/7).

Pemilih di Jakarta, menurut Anthony, sangat rasional. Ia pun menilai, masyarakat pasti sadar bahwa ada sosok yang lebih tepat untuk menjadi pemimpin baru Jakarta.

"Melalui Soldier ini kami ingin membuka mata warga Jakarta yang pro-perubahan untuk bisa memilih pemimpin yang berkompeten, menguasai berbagai bidang, dan memberikan solusi nyata untuk kebutuhan masyarakat," paparnya.

Sementara itu, Koordinator Sahabat Sandiaga Uno, Anggawira meyakini bahwa program Soldier akan membawa dampak positif karena media sosial merupakan penggerak aktif isu publik.

Sebagaimana diwartakan, Partai Gerindra akan mengusung Budi Waseso menjadi calon gubernur (cagub) DKI Jakarta, dan diduetkan dengan Sandiaga Uno sebagai calon wakil gubernur (cawagub). Demikian yang disampaikan anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

"Peluang Budi Waseso untuk maju sebagai calon gubernur DKI yang diusung Partai Gerindra semakin membesar. Kami mengusulkan Budi Waseso akan diduetkan sebagai cagub berdampingan dengan Sandiaga Uno sebagai cawagub," katanya di Jakarta, Jumat (8/7).

Sufmi Dasco menjelaskan, dalam beberapa hari terakhir ini telah terjadi komunikasi intensif dengan kawan-kawan di DPP Gerindra dan Fraksi Gerindra di DPR yang mengerucut pada pencalonan Budi Waseso.

Baca juga artikel terkait POLITIK

tirto.id - Politik
Sumber: Antara
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari