Menuju konten utama

Rekrutmen Bersama BUMN 2024 Dibuka Maret, Ada Lowongan SMA?

Berikut informasi terkait Rekrutmen Bersama BUMN 2024 yang juga dibuka untuk lulusan SMA.

Rekrutmen Bersama BUMN 2024 Dibuka Maret, Ada Lowongan SMA?
Ilustrasi Rekrutmen Bersama BUMN 2024. foto/Istockphoto

tirto.id - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bersama Forum Human Capital Indonesia (FHCI) akan kembali membuka peluang untuk bergabung dengan BUMN melalui program Rekrutmen Bersama BUMN (RBB). Pendaftaran rekrutmen BUMN tahun ini bakal dibuka pada Maret 2024.

Dikutip dari situs Forum Human Capital Indonesia BUMN, program rekrutmen ini merupakan wujud nyata dari komitmen BUMN dalam mendukung penciptaan lapangan pekerjaan di tingkat nasional. Lantas, apakah ada lowongan untuk lulusan SMA?

Rekrutmen BUMN 2024 kali ini, dibuka lebih luas dengan membuka kesempatan bagi lulusan SMA/SMK/sederajat. Selain itu, lowongan BUMN 2024 juga dibuka untuk lulusan perguruan tinggi jenjang D3, S1/D4 hingga S2.

"Harapan saya, dengan scope penerimaan yang lebih besar, RBB dapat membuka lapangan kerja seluas-luasnya bagi putra-putri terbaik dan menciptakan talenta unggul bagi Bangsa, selain itu program ini sangat penting guna mendukung keberagaman dan transformasi di BUMN group untuk menjadikan BUMN sebagai pemain global dan berpartisipasi dalam kemajuan perekonomian Indonesia, kesempatan ini juga pastinya berdampak terhadap peningkatan kesejahteraan Masyarakat," Ujar Menteri BUMN Erick Thohir.

Lowongan kerja BUMN tahun ini, terdapat berbagai jenis status kerja, baik itu yang bersifat permanen (organik/PKWTT) maupun kontrak (PKWT).

Erick Thohir menegaskan bahwa RBB tahun ini akan melibatkan berbagai entitas BUMN, termasuk anak perusahaan, cucu perusahaan, dan perusahaan afiliasi BUMN. Dengan demikian, peluang kerja yang ditawarkan akan semakin beragam dan luas.

Syarat Rekrutmen Bersama BUMN

Dalam situs FHCI BUMN dijelaskan bahwa pendaftaran rekrutmen BUMN secara resmi tidak dilakukan pemungutan biaya. Selain itu, peserta juga wajib mengikuti seluruh proses rekrutmen bersama BUMN.

Di sisi lain, hingga saat ini belum ada pengumuman secara resmi mengenai syarat pendaftaran rekrutmen BUMN 2024. Mengacu dari tahun sebelumnya, peserta yang berminat mendaftar di BUMN dapat mempersiapkan persyaratan sebagai berikut.

Syarat umum pendaftaran rekrutmen bersama BUMN 2023.

  1. Warga negara Indonesia (WNI);
  2. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia;
  3. Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba;
  4. Jika ada, sertakan dokumen SKCK dari kepolisian;
  5. Sertifikasi pelatihan sesuai dengan kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja jika ada;
  6. Rekomendasi komunitas (berprestasi di bidang olahraga/seni/digital creator/start up) jika ada.

Persyaratan dokumen rekrutmen bersama BUMN 2023, antara lain:

  1. Foto;
  2. KTP (jpg/jpeg/png dan maksimal 500KB);
  3. Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL) (file PDF maksimal 1MB);
  4. Transkrip Nilai (file PDF maksimal 1 MB);
  5. SKCK jika ada (file PDF maksimal 500KB);
  6. Dokumen lain seperti Sertifikat Pelatihan, Bahasa Inggris, dan sebagainya jika ada (file PDF maksimal 1MB);
  7. Surat Rekomendasi (file PDF maksimal 500KB) digabungkan dalam 1 file.

Dengan mengacu persyaratan rekrutmen BUMN tahun lalu, belum ada ketentuan bagi pendaftar lulusan SMA. Untuk mengetahui seluruh syarat pendaftaran rekrutmen BUMN terbaru, kunjungi akun media sosial atau situs resmi FHCI dan Kementerian BUMN.

Baca juga artikel terkait REKRUTMEN BERSAMA BUMN 2024 atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Yantina Debora