Komisi I DPR akan memperdalam segala hal terkait kebocoran data Facebook, meliputi kronologi dan alasan-alasan platform sosial media tersebut menjual data penggunanya ke pihak ketiga.
Telkomsel telah melakukan pemblokiran terhadap 13 juta kartu prabayar pelanggannya, yang hingga saat ini belum melakukan registrasi yang diwajibkan oleh pemerintah.
Wakil Ketua Komis I DPR, Meutya Hafid menyatakan pihaknya akan memanggil Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara untuk mengevaluasi sistem registrasi kartu selular, terkait adanya dugaan kebocoran data.
DPR akan menggelar pertemuan dengan Kementerian Kominfo dan pihak operator layanan seluler pada pekan depan. Salah satu topik pembahasan di pertemuan itu adalah keamanan data pelanggan seluler di registrasi kartu prabayar.
Hingga akhir tenggat waktu registrasi ulang, Kemenkominfo mencatat total 376 juta pengguna untuk semua operator telah melakukan registrasi, namun hanya 305 juta yang berhasil.