Menuju konten utama

Puncak Arus Balik Tahun Baru 2018 Diprediksi pada 1 Januari

Sebanyak 86.138 kendaraan telah melewati gerbang tol Cikarut arah Cikampek atau meningkat 14,85% dari kondisi volume lalin normal sebesar 75.000 kendaraan.

Puncak Arus Balik Tahun Baru 2018 Diprediksi pada 1 Januari
Foto aerial kendaraan antre melintasi Gerbang Tol Cikarang Utama, Jawa Barat, Sabtu (1/7). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

tirto.id - PT Jasa Marga memprediksi puncak arus balik Tahun Baru 2018 akan terjadi pada Senin (1/1/2017). Diperkirakan akan terjadi peningkatan volume lalu lintas di Jalan Tol Jakarta-Cikampek melalui gerbang tol Cikarang Utama, yaitu 104 ribu kendaraan atau naik 48,5 % dari kondisi normal (70.000 kendaraan).

"Jika dibandingkan tahun 2017, maka peningkatan volume lalin saat puncak arus balik tahun baru tahun ini naik 3,11% dari puncak arus balik tahun baru 2017 (100.863 kendaraan)," kata Dwimawan Heru, AVP Corporate Communication Jasa Marga melalui keterangan tertulis yang diterima Tirto, Minggu (31/12/2017).

Sementara itu, terhitung sejak hari ini, pukul 09.00 WIB, sebanyak 86.138 kendaraan telah melewati gerbang tol Cikarang Utama (Cikarut) arah Cikampek. Volume lalu lintas ini meningkat 14,85% dari kondisi volume lalin normal sebesar 75.000 kendaraan.

Sedangkan untuk volume lalin yang menuju Jakarta melalui gerbang tol Cikarut pada Sabtu (30/12/2017) tercatat 74.783 kendaraan atau turun 1,6 % dari volume normal yaitu 76.000 kendaraan.

Adapun di gerbang tol Ciawi arah Puncak, terpantau 33.586 kendaraan yang melintas pada Sabtu (30/12/2017). Angka tersebut mengalami lonjakan kendaraan atau meningkat 2,16% terhadap volume lalin normal sebesar 32.875 kendaraan.

Jasa Marga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu memastikan kendaraan dalam kondisi prima dan layak operasi. Untuk memastikan kelancaran perjalanan, Jasa Marga juga meminta kepada pengguna jalan untuk memastikan kecukupan saldo dan melakukan top up uang elektronik sebelum memasuki jalan tol.

Untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas karena malam tahun baru, polisi akan melakukan sejumlah pengalihan jalur di beberapa tempat yang jadi pusat kegiatan.

"Kami melaksanakan pengalihan arus di beberapa titik yang menjadi pusat kegiatan malam tahun baru dan beberapa tempat wisata," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Halim Pagarra di Jakarta, Sabtu (30/12/2017).

Pusat kegiatan malam Tahun Baru 2018 di DKI Jakarta akan berada di Jalan MH Thamrin, Bundaran Hotel Indonesia dan kawasan Pantai Ancol.

Polisi juga akan memberlakukan aturan bebas kendaraan (Car Free Day) di jalur Puncak Bogor, Jawa Barat, pada saat perayaan malam Tahun Baru 2018. Hanya mobil operasional atau truk pengangkut kebutuhan pokok, elpiji dan BBM yang diperbolehkan melintas.

Pemberlakuan aturan bebas kendaraan untuk kedua arah di Puncak akan diterapkan oleh kepolisian sejak 31 Desember 2017, yakni mulai pukul 18.00 WIB-06.00 WIB. Dengan demikian, jalur yang kerap macet di saat hari libur itu akan ditutup selama 12 jam sejak malam perayaan tahun baru hingga 1 Januari 2018 pagi.

Baca juga artikel terkait TAHUN BARU 2018 atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra