Menuju konten utama

Puasa Muhammadiyah 2024 Mulai Hari Ini, Lebaran Sama dengan NU?

Puasa Ramadhan Muhammadiyah 2024 mulai hari ini Senin, 11 Maret 2024. Apakah lebaran Idul Fitri Muhammadiyah sama dengan NU atau beda hari?

Puasa Muhammadiyah 2024 Mulai Hari Ini, Lebaran Sama dengan NU?
Ilustrasi Foto Ramadhan 2024. foto/IStockphoto

tirto.id - Muhammadiyah sudah menetapkan tanggal 1 Ramadan 1445 H atau hari pertama puasa jatuh pada hari ini Senin, 11 Maret 2024. Ketetapan tersebut telah diputuskan sejak awal tahun. Lantas, kapan Muhammadiyah lebaran?

Melalui Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2024, PP Muhammadiyah telah memutuskan hari pertama puasa di Ramadan 1445 H pada 11 Maret 2024. Maklumat itu ditandatangani Ketua Umum Muhammadiyah, Haedar Nashir, dan Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Muhammad Sayuti.

Untuk menentukan 1 Ramadan 1445 Hijriah, Muhammadiyah berpedoman pada metode hisab hakiki wujudul hilal. Hisab hakiki adalah penentuan awal bulan kamariah berdasarkan peredaran bulan dan bumi, adapun wujudul hilal merupakan kriterianya.

Jika dimaknai, wujudul hilal adalah saat bulan telah mendahului gerak matahari dari barat ke timur. Dengan kata lain, posisi bulan sudah berada di atas ufuk ketika matahari terbenam atau tanda hilal sudah wujud.

Muhammadiyah berpandangan bahwa kriteria bulan baru berdasarkan metode hisab hakiki wujudul hilal telah terpenuhi. Karena itu, Muhammadiyah memutuskan Ramadhan 1445 H dimulai Senin, 11 Maret 2024.

"Tinggi bulan pada saat matahari terbenam di Yogyakarta yaitu plus 0 derajat 56 menit 28 detik. Dengan demikian, hilal sudah wujud. Pada saat matahari terbenam, Ahad 10 Maret 2024 Miladiah, di wilayah Indonesia bulan berada di atas ufuk," kata Muhammad Sayuti, Sekretaris PP Muhammadiyah, pada 20 Januari 2024 lalu.

Berbeda dari Muhammadiyah, pemerintah dan Nahdlatul Utalam (NU) sudah menetapkan bahwa 1 Ramadhan 1445 H jatuh pada Selasa, 12 Maret 2024. Pemerintah memutuskan hal ini dalam sidang isbat pada Minggu (10/3/2024).

Dalam sidang tersebut hasil hisab dicocokkan dengan pantauan hilal di sejumlah wilayah Indonesia.

Mengingat bahwa Muhammadiyah telah menetapkan 1 Ramadhan 1445 H jatuh pada Senin, 11 Maret 2024, kalangan Muhammadiyah sudah mendirikan salat Tarawih pada Ahad malam, 10 Maret 2024.

Kapan Lebaran 2024 Muhammadiyah?

Selain menetapkan awal puasa Ramadhan 1445 H, Muhammadiyah juga telah memutuskan jadwal bulan-bulan berikutnya dalam kalender Islam. Salah satunya penetapan bulan Syawal 1445 H.

Berdasarkan Maklumat PP Muhammadiyah, tanggal 8 April 2024 M yang bertepatan dengan Senin Kliwon, 29 Ramadhan 1445 H, ijtimak jelang Syawal 1445 H dianggap belum terjadi. Namun, sehari setelahnya.

Dalam keputusan Muhammadiyah, ijtimak jelang Syawal 1445 H terjadi pada Selasa Legi, 30 Ramadhan 1445 H, atau 9 April 2024 M pukul 01:23:10 WIB.

Tinggi bulan ketika matahari terbenam pada 9 April 2024 di Yogyakarta mencapai +06 derajat 8' 28", yang menandakan hilal sudah wujud. Adapun di wilayah Indonesia, bulan berada di atas ufuk saat matahari terbenam.

Dengan pertimbangan di atas, Ramadhan 1445 H versi Muhammadiyah berjalan hingga 30 hari atau 9 April 2024. Sementara 1 Syawal 1445 H bakal jatuh pada hari Rabu Pahing, 10 April 2024 M.

Tanggal 10 April 2024 mendatang berarti akan menjadi Hari Raya Idul Fitri Muhammadiyah 2024. Muhammadiyah lebaran pada tanggal tersebut yang bertepatan dengan 1 Syawal 1445 H.

Di sisi lain, selama pemerintah belum mengumumkan awal Syawal 1445 H atau lebaran juga belum diketahui. Sebab, metode dan kriteria yang digunakan pemerintah berbeda dari Muhammadiyah.

Versi pemerintah, Ramadhan dimulai pada Selasa, 12 Maret 2024 atau sehari setelah awal puas Muhammadiyah. Perbedaan antara Muhammadiyah dan pemerintah berpotensi kembali terjadi pada lebaran mendatang.

Kendati begitu, jika mengacu pada Kalender Hijriah Kementerian Agama (Kemenag) RI dan kalender Islam Global Tunggal, periode Ramadan 1445 H berlangsung 12 Maret-9 April 2024 atau 29 hari.

Sementara itu, 1 Syawal 1445 H akan bertepatan dengan 10 April 2024. Ini artinya, Idul Fitri 2024 Muhammadiyah dan pemerintah juga masih memiliki peluang untuk terjadi di hari yang sama.

Terlepas dari itu, momen lebaran akan tetap dirasakan kalangan baik yang ikut Muhammadiyah maupun pemerintah. Sebab, bakal ada libur panjang selama seminggu pada 8-15 April 2024.

Tanggal 8, 9, 12, dan 15 April 2024 tergolong sebagai tanggal merah atau cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. Di sisi lain, tanggal 10 dan 11 April 2024 merupakan tanggal merah untuk Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

Baca juga artikel terkait RAMADHAN 2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus