Menuju konten utama
Profil Tim Piala Dunia 2022

Profil Polandia di Piala Dunia 2022: Tebus Kegagalan Euro 2020

Profil Timnas Polandia di Piala Dunia 2022 berpeluang diisi para pemain lama. Polandia mengusung ambisi menebus kegagalan EURO 2020 di Qatar 2022.

Profil Polandia di Piala Dunia 2022: Tebus Kegagalan Euro 2020
Para pemain Polandia merayakan gol. AP Photo / Alik Keplicz

tirto.id - Profil Timnas Polandia di Piala Dunia 2022 masih berisikan skuad andalan negara Eropa Tengah tersebut dalam beberapa kejuaraan terakhir. Polandia membawa misi besar di Qatar 2022, terutama demi membalas kegagalan total ketika mengikuti ajang Euro 2020 lalu.

Polandia memang gagal total ketika bermain di Piala Eropa 2020 (digelar tahun 2021). Berada dalam grup yang sama dengan Spanyol, Swedia, dan Slovakia, Robert Lewandowski dan kawan-kawan mengakhiri turnamen sebagai juru kunci Grup E.

Pada akhir kompetisi, mereka hanya meraup 1 poin, hasil dari menahan imbang Spanyol 1-1. Sedangkan dalam 2 laga lainnya, Polandia kalah 1-2 dari Slovakia, serta tumbang 2-3 di tangan Swedia. Hasil laga terakhir fase grup membuat kubu Polandia kecewa berat, lantaran mereka sejatinya masih punya peluang lolos jika bisa memetik kemenangan kontra Swedia.

"Kami merasa sedih dan kecewa. Mungkin kualitas kami tak cukup bagus, tapi kami telah memberikan semuanya. Saya pikir kami tidak beruntung di turnamen ini," kata Lewandowski usai Polandia kalah dari Swedia.

Kini Timnas Polandia bertekad untuk mengubah peruntungan mereka di Qatar 2022. Secara materi pemain, Polandia sejatinya punya deretan pemain bagus. Tim ini tentunya tak hanya soal Lewandowski, yang memang mesti diakui masih sebagai pemain terbaik Polandia.

Polandia punya amunisi lain, seperti Arkadiusz Milik yang musim ini sudah mencetak 4 gol bersama Juventus. Ada juga Piotr Zielinski sang pemimpin lapangan tengah Napoli. Zielinski sejauh ini sudah menyumbang 4 gol dan 6 assists bagi klubnya.

Selain 3 bintang di atas, Timnas Polandia juga punya sejumlah pemain senior lain yang masih bisa menjadi andalan di Qatar 2022. Di antaranya terdapat: Wojciech Szczesny, Kamil Glik, Jan Bednarek, Grzegorz Krychowiak, Karol Linetty, dan Krzysztof Piatek.

Deretan penggawa muda Polandia juga layak diandalkan pada Piala Dunia 2022 nanti. Terdapat Nicola Zalewski yang sejak musim lalu sudah bermain reguler di tim utama AS Roma asuhan Jose Mourinho. Ada pula pemain lain, seperti: Sebastian Szymanski, Kamil Jozwiak, Jakub Moder, dan Przemyslaw Placheta.

Mereka semua berpotensi menjadi tulang punggung Timnas Polandia di Qatar 2022 nanti. Polandia berada di Grup C bersama Argentina, Meksiko, dan Arab Saudi. Laga berat tentu sudah menunggu Polandia, terutama ketika menghadapi Argentina dan Meksiko.

Tantangan itu bakal kian berat karena catatan Polandia bersama pelatih Czeslaw Michniewicz tak terlalu bagus. Dari 8 laga sejak melakoni debut pada 24 Maret 2022 lalu, Polandia hanya sanggup meraih 3 kemenangan. Hasil lainnya adalah 2 imbang dan 3 kali kalah.

Perihal head to head terhadap calon lawan di Grup C juga harus diperhatikan. Melawan Argentina, Polandia sudah menelan 6 kekalahan dari 11 pertemuan. Hanya 3 kemenangan dan 2 imbang yang diraih Polandia ketika berjumpa Argentina.

Rekor lumayan bagus didapat Polandia atas Meksiko. Dari 9 pertemuan, Polandia sanggup meraup 4 kemenangan, 2 imbang, dan 3 kali kalah. Demikian halnya ketika bersua Arab Saudi. Polandia mampu meraih 3 kemenangan dan sekali kalah, dalam 4 pertemuan.

Tak dapat disangkal bahwa Polandia memang mengusung ambisi untuk kembali berprestasi di Piala Dunia. Catatan terbaik mereka sejauh ini adalah 2 kali menjadi juara ke-3 atau menyabet medali perunggu.

Momen tersebut terjadi saat Piala Dunia 1974, ketika gol tunggal Grzegorz Lato membawa Polandia mengalahkan Brasil 1-0 di perebutan juara ketiga. Lalu pada 1984, giliran Perancis yang mereka kalahkan 3-2.

Rangkuman profil Polandia di Piala Dunia 2022

Berikut rangkuman profil Timnas Polandia untuk Piala Dunia 2022 Qatar.

Prestasi Terbaik: Juara 3 (1974, 1972)

Penampilan di Piala Dunia: 9 (1938, 1974, 1978, 1982, 1986, 2002, 2006, 2018, 2022)

Prestasi Terakhir: Fase Grup (2018)

Rekor di Piala Dunia: 34 main, 16 menang, 5 imbang, 13 kalah, mencetak 46 gol, kebobolan 45 gol

Pemain Bintang: Robert Lewandowski, Arkadiusz Milik, Piotr Zielinski

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama