tirto.id - NCT 2020 memperkenalkan dua anggota baru Shotaro dan Sungchan. Perkenalan itu dilakukan pada Rabu (23/9/2020) waktu setempat melalui siaran V LIVE.
Sebelumnya, SM Entertainment mengumumkan, NCT 2020 akan mengikutsertakan 21 anggota NCT 127, NCT Dream, dan WayV, bersama dengan anggota baru Shotaro dan Sungchan, yang akan bergabung dengan tim NCT baru atau NCT 2020.
Selama siaran, para anggota menyambut Shotaro dan Sungchan ke atas panggung dan mulai melihat profil yang mereka tulis sendiri.
Sungchan pertama kali memperkenalkan dirinya. Dia berkata, "Saya seumuran dengan Chenle. Saya lahir pada tahun 2001, jadi saya berusia 19 tahun menurut perhitungan internasional," ujarnya, seperti dikutip Soompi.
Sungchan mengatakan, dia suka berolahraga, bermain game, dan menonton video anak anjing yang lucu. Dia menyebut sepak bola dan membuat lagu rap sebagai keahliannya.
Para anggota menjawab, "Sungchan sepertinya Jungwoo kedua," dan mereka bercanda dengan mengatakan Sungchan mungkin mencuri tempat Jungwoo.
Mengenai kepribadiannya, Sungchan mengungkapkan, dia sedikit canggung, sering menumpahkan makanan dan kehilangan barang. Dia kemudian memilih tinggi badan, mata, dan kepribadian yang tidak biasa sebagai sifatnya yang paling menawan.
Para anggota setuju, "Dia sepertinya berasal dari dimensi lain, dan dia memiliki berbagai pesona."
Selanjutnya adalah Shotaro, yang lahir pada tahun 2000. Dia mengatakan, dia berteman dengan Haechan. Shotaro juga berkata, "Hobi saya adalah menonton mukbang [siaran orang makan], dan spesialisasi saya adalah dance dan basket."
Dia menggambarkan dirinya memiliki kepribadian yang lembut dan bagian tubuhnya yang paling menawan adalah mata yang tersenyum.
Album NCT 2020 dengan 2 Anggota Baru
Grup ini juga memperkenalkan proyek NCT 2020 terbaru mereka yang terdiri dari dua bagian. Album lengkap NCT 2020: RESONANCE Pt. 1 dijadwalkan rilis pada 12 Oktober, dan NCT 2020: RESONANCE Pt. 2 akan dirilis setelah itu.
Mereka menyatakan, “MAKE A WISH” merupakan salah satu dari dua lagu utama NCT 2020: RESONANCE Pt. 1. Para anggota menggambarkan lagu tersebut sebagai lagu dansa pop bergenre hip hop. Mereka menyebutkan, lagu tersebut akan memiliki bagian siulan yang menarik.
“Kami suka memiliki konsep yang jelas, yaitu mengabulkan keinginan. Koreografinya juga menyenangkan, jadi kami menikmati saat berlatih,” ujar para anggota.
Judul lagu kedua "FROM HOME" menceritakan kisah para anggota NCT saat mereka mencapai impian mereka. Mereka mengatakan, lagu tersebut lebih bermakna karena akan memiliki lirik Korea, Cina, dan Jepang.
“Kami pikir akan rumit untuk menyanyikan satu lagu dalam berbagai bahasa, tapi setelah kami mendengarkannya, lagu itu tampak lebih beragam, dan kami menyukainya.”
Shotaro berbicara tentang bagaimana perasaannya bekerja dengan anggota lain untuk album NCT 2020: RESONANCE Pt. 1.
“Saya bersenang-senang karena mereka sangat baik. Saya tidak memiliki banyak waktu untuk mempersiapkan diri, tetapi saya senang," ujarnya.
NCT juga memperkenalkan NCT 2020: RESONANCE Pt. 2 yang akan dirilis pada November. Namun, untuk detail lain terkait album tersebut, para anggota berkomentar, "semuanya masih rahasia."
Sungchan akan bergabung dengan tim untuk bagian kedua dari proyek NCT 2020. Mereka mengatakan, album November akan mencakup trek retro, hip hop serta lagu-lagu dalam genre EDM.
Editor: Ibnu Azis