Menuju konten utama

Prediksi Vietnam vs Malaysia Final Piala AFF 2018 Leg 2 Hari Ini

Bertarung di final Piala AFF 2018 leg 2 pada Sabtu (15/12/2018), prediksi Vietnam vs Malaysia mengarah pada kemenangan tuan rumah.

Prediksi Vietnam vs Malaysia Final Piala AFF 2018 Leg 2 Hari Ini
Pesepakbola Vietnam Nguyen Anh Duch beradu dengan pesepakbola Pakistan saat babak penyisihan Grup D pada Asian Games 2018 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Selasa (14/8/2018). INASGOC/Djuli Pamungkas

tirto.id - Laga Final leg kedua Piala AFF 2018 antara Vietnam vs Malaysia bakal tersaji di Stadion My Dinh, Hanoi, Sabtu (15/12/2018) pukul 19.30 WIB. Hasil imbang di leg kedua membuat tuan rumah memiliki kesempatan besar untuk menjadi juara lantaran cukup bermain dengan hasil 0-0 atau 1-1.

Tak hanya itu, The Golden Stars pun bakal mendapat dukungan penuh dari para suporter. Hal tersebut diprediksi dapat memberikan semangat berlebih kepada anak asuh Park Hang Seo. Namun, pelatih berkebangsaan Korea Selatan tersebut tak menampik bahwa skuatnya tetap mesti waspada. Pasalnya, di sisi lain, dukungan tersebut bisa jadi bumerang bagi timnya.

“Pada hari Sabtu [hari ini], kami bakal bertindak sebagai tuan rumah dan itu sangat membantu serta memberikan motivasi yang besar kepada para pemain. Namun, dukungan tersebut bisa juga menjadi beban. Jadi saya akan pastikan untuk meminta para pemain agar tetap tenang dan dapat mengendalikan diri,” ujarnya dalam konferensi pers jelang laga.

Park juga membeberkan rencana lain di laga final. Pemain veteran Nguyen Anh Duc telah dipersiapkan dan diperkirakan bakal kembali diturunkan pada laga malam nanti. Sebelumnya, pada final leg pertama, pemain berusia 33 tahun tersebut dicadangkan serta tak ikut serta dalam pertandingan lantaran alasan teknis.

“Kemungkinan besar ia akan bermain sebagai starter saat final leg kedua melawan Malaysia,” imbuhnya.

Di lain pihak, tim tamu Malaysia datang dengan tetap percaya diri. Andai menginginkan gelar juara, Harimau Malaya setidaknya mesti bermain imbang dengan skor 3-3 untuk unggul produktivitas gol tandang. Namun, untuk lebih memastikan, Norshahrul Idlan dan kawan-kawan mesti menang, minimal dengan skor 0-1.

Sadar timnya bakal mendapat tekanan dari tuan rumah, pelatih Malaysia, Tan Cheng Hoe mengungkapkan jika skuatnya tak hanya mengandalkan kemampuan teknis. Lebih dari itu, faktor fisik dan mental disebutnya bisa menjadi elemen yang menentukan.

“Para pemain perlu persiapan mental dan fisik untuk menghadapi tantangan di laga final,” sebutnya.

Dalam gelaran Piala AFF 2018, kedua tim telah bertemu sebanyak dua kali. Kala itu, di babak penyisihan grup, Malaysia harus mengakui keunggulan Vietnam lantaran kalah dengan skor 2-0. Satu laga lainnya terjadi di final leg pertama. Lagi, Harimau Malaya pun belum mampu menjungkalkan Vietnam sebab hasil akhir berakhir imbang 2-2.

Melihat dua pertemuan terakhir itu, tidak menutup kemungkinan tuan rumah Vietnam bakal kembali mampu menundukkan Malaysia, setidaknya dengan skor tipis. Namun,tim tamu yang datang untuk menang tentu memiliki motivasi lain. Kuncinya, mereka bakal mencoba bermain menyerang di awal pertandingan untuk membuka gol terlebih dahulu.

Dalam laga final nanti, siapapun yang mampu meraih juara menjadikan tim tersebut mengangkat trofi Piala AFF untuk kedua kalinya. Sebelumnya, Vietnam melakukannya pada 2008 sementara Malaysia pada 2010.

Prediksi Susunan Pemain Vietnam vs Malaysia

Vietnam: Van Lam; Ngoc Hai; Dinh Trong; Duy Manh; Van Hau; Huy Hung; Duy Huy; Trong Hoang; Van Duc; Anh Duc; Quang Hai.

Malaysia: Farizal; Syahmi Safari; Irfan Zakaria; Shahrul Saad; Nazirul Naim; Akram Mahinan; Syamer Kutty; Safawi Rasid; Mohamadou Sumareh; Norshahrul Idlan; Zaquan Adha.

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman