Menuju konten utama
Timnas Indonesia U19 2020

Prediksi Timnas U-19 Indonesia vs Bulgaria & Live Turnamen Kroasia

Pertandingan Timnas U-19 Indonesia vs Bulgaria dalam akan digelar Sabtu (5/9/2020) di Sveti Martin na Muri, Kroasia. 

Prediksi Timnas U-19 Indonesia vs Bulgaria & Live Turnamen Kroasia
Timnas Indonesia U19 akan menghadapi Bulgaria di turnamen yang dihelat di Kroasia. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.

tirto.id - Pertandingan Timnas U-19 Indonesia vs Bulgaria dalam International U19 Friendly Tournament 2020 akan digelar Sabtu (5/9/2020) di Sveti Martin na Muri, Kroasia. Siaran langsung turnamen persahabatan Timnas Indonesia U19 vs Bulgaria dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV dan Net TV mulai pukul 21.30 WIB.

Laga nanti akan menjadi pertandingan perdana Timnas Indonesia U19 di ajang ini. Sedangkan Bulgaria sudah menjalani satu laga melawan Kroasia pada Rabu (2/9/2020) lalu. Hasilnya, anak-anak muda Bulgaria harus mengakui keunggulan tuan rumah dan kalah dengan ketat 3-2.

Di pertandingan pembuka tersebut, gawang Bulgaria U19 kebobolan tiga gol lebih dulu oleh para pemain muda Kroasia yakni Antonio Marin (2 gol) pada menit 20 dan 25, serta satu gol Filip Zrilic yang tercipta pada menit 29.

Bulgaria mampu menggebrak di perjalanan babak kedua tepatnya 10 menit sebelum waktu normal habis. Pada menit 80, gawang Kroasia yang dikawal Karlo Sentic mampu dijebol oleh Dimitar Tonev. Georgi Alexandrov menambah gol untuk Bulgaria jelang 3 menit setelah gol pertama.

Akan tetapi, skuad asuhan Angel Stoykov tidak mampu menambah gol lagi hingga pertandingan dinyatakan selesai. Kroasia tetap unggul dan menuntaskan laga pertama mereka dengan kemenangan 3-2 atas Bulgaria.

Adaptasi Timnas Indonesia U19

Timnas Indonesia U19 kini sedang bersiap melakoni pertandingan pertama di International U19 Friendly Tournament 2020 dengan menghadapi Bulgaria. Adaptasi cuaca dan lingkungan yang baru bagi skuad asuhan Shin Tae-yong tentunya sangat penting.

Salah satu pilar Garuda Muda, Witan Sulaeman, menegaskan kesiapan Timnas Indonesia U19 melakoni turnamen di Kroasia, termasuk menghadapi Bulgaria di laga pertama.

Menurut gelandang masa depan Indonesia yang kini membela klub Serbia, FK Radnik Surdulica, ini, para pemain telah beradaptasi dengan cukup baik.

“Tim pelatih sudah memberikan materi untuk penyesuaian waktu bagi para pemain. Jadi kita adaptasinya sekarang sudah mulai membaik, dan sekarang sudah kembali seperti biasa lagi," papar Witan Sulaeman, dikutip dari laman PSSI, Selasa (2/9/2020).

Jelang Indonesia vs Bulgaria

Pelatih Shin Tae-yong menggenjot fisik Witan Sulaeman dan kawan-kawan demi menghadapi laga kontra Bulgaria nanti. Kendati begitu, juru taktik tim nasional Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tidak memberikan beban yang terlalu berat kepada para pemain Garuda Muda.

"Tim saat ini masih berproses. Latihan fisik dengan intensitas tinggi. Jadi kami tidak mengincar kemenangan pada laga uji coba nanti. Kami ingin melihat sejauh mana perkembangan pemain," tandas Shin Tae-yong kepada laman PSSI.

Melawan Bulgaria bakal menjadi ujian pertama bagi skuad Timnas Indonesia U19. Jika mampu meraih kemenangan, kepercayaan diri anak-anak Garuda Muda tentunya bakal meningkat untuk meladeni tuan rumah Kroasia di laga berikutnya serta Arab Saudi di pertandingan ketiga.

Bulgaria U19 punya sejarah yang cukup bisa dibanggakan oleh pendukungnya. Mereka pernah tiga kali merengkuh juara Piala Eropa U19, dua kali runner-up, serta tiga kali menembus babak semifinal.

Selain itu, tim ini juga sempat mencapai perempat final Piala Dunia U19 yakni pada edisi 1985 dan 1987.

Perkiraan Susunan Pemain

Indonesia U19: M. Adi Satryo; Amiruddin Bagas Arrizqi, Rizki Ridho Ramadhani, Komang Tri Arta, Yudha Febrian; David Maulana, Brylian Aldama, Beckham Putra Nugraha; Witan Sulaeman, Mochammad Supriadi, Saddam Gaffar| Pelatih: Shin Tae-yong

Bulgaria U19: Viktor Nikolov; Alexander Ganchev, Dimitar Zhekov, Hristian Petrov, Georgi Alexandrov, Pavel Georgiev; Martin Atanasov, Alexander Todorov, Dimitar Stoyanov, Dimitar Tonev; Vladimir Nikolov, Martin Petkov | Pelatih: Angel Stoykov

Lima Laga Terakhir Indonesia U19

17/08/2019 Indonesia vs Malaysia 3-4 (kalah)

19/08/2019 Indonesia vs Myanmar 5-0 (menang)

06/11/2019 Indonesia vs Timor Leste 3-1 (menang)

08/11/2019 Indonesia vs Hong Kong 4-0 (menang)

10/11/2019 Indonesia vs Korea Utara 1-1 (imbang)

Lima Laga Terakhir Bulgaria U19

03/09/2019 Bulgaria vs Makedonia Utara 1-2 (kalah)

05/09/2019 Bulgaria vs Makedonia Utara 1-0 (menang)

13/11/2019 Montenegro vs Bulgaria 1-3 (menang)

16/11/2019 Bulgaria vs Armenia 3-0 (menang)

19/11/2019 Bulgaria vs Turki 1-2 (kalah)

Siaran Langsung NET & Live Streaming Mola TV

Mola TV dan NET telah merilis pemberitahuan terkait live streaming atau siaran langsung pertandingan Timnas U19 Indonesia di turnamen persahabatan internasional yang bakal digelar di Kroasia mulai akhir pekan nanti.

Pertandingan pertama Timnas U19 Indonesia yakni melawan Bulgaria U19 dapat disaksikan lewat siaran langsung NET atau live streaming Mola TV pada Sabtu (5/9/2020) mulai pukul 21.30 WIB. Berikut ini tautannya:

LINK LIVE STREAMING INDONESIA VS BULGARIA MOLA TV

LINK LIVE STREAMING INDONESIA VS BULGARIA NET TV

Baca juga artikel terkait TIMNAS U-19 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH