Menuju konten utama

Jadwal Timnas U19 Indonesia vs Bosnia Batal: Ganti Hajduk Split

Laga Timnas Indonesia U-19 vs Bosnia batal. Sebagai gantinya laga akan mempertemukan Timnas Indonesia vs Hajduk Split.

Jadwal Timnas U19 Indonesia vs Bosnia Batal: Ganti Hajduk Split
Pesepak bola Timnas Indonesia U-19 Saddam Emiruddin (kanan) melepaskan tembakan dengan dibayangi pesepak bola Macedonia Utara Slave Markoski (kiri) dan Filip Kostovski (tengah) pada laga uji coba di Stadion NK Junak Sinj, Split, Kroasia, Minggu (11/10/2020). ANTARA FOTO/HO/Humas PSSI/wpa/wsj.

tirto.id - Duel Timnas U19 Indonesia vs Bosnia U19 yang sebelumnya diagendakan digelar pada Selasa (20/10/2020) batal. Alasan pembatalan pertandingan lantaran sejumlah pemain Bosnia dinyatakan positif COVID-19.

Seperti dikatakan Yunus Nusi selaku Plt Sekjen PSSI, kabar tersebut dilontarkan Federasi Sepak Bola Bosnia & Herzegovina kepada Federasi Sepak bola Indonesia.

“Kami pahami pembatalan ini dan mengapresiasi FA Bosnia Herzegovina yang telah memberitahu hal ini dan sudah berupaya ingin melakukan uji coba dengan timnas U19,” ucapnya seperti dikabarkan situs resmi PSSI.

Sebelumnya, Garuda Nusantara sempat pula menghadapi Bosnia Herzegovina pada 25 September 2020. Kala itu, skuad arahan Shin Tae-yong kalah 0-1 berkat gol bunuh diri Komang Teguh yang gagal menghalau tendangan bebas Ivan Basic.

Hajduk Split jadi Lawan Pengganti Timnas U19 Indonesia

Kendati dipastikan gagal melawan Bosnia & Herzegovina, Timnas U19 Indonesia bakal tetap melakoni laga uji coba pada Selasa (20/10/2020) besok. Sebagai pengganti, klub asal Kroasia, Hajduk Split diagendakan menjadi lawan selanjutnya.

“Setelah mendapat info pembatalan tersebut, kami bergerak cepat mencari lawan pengganti uji coba untuk timnas U19. Dan setelah berkomunikasi dengan federasi sepak bola Kroasia, kami besok mendapat lawan Hajduk Split yang notabene tim papan atas Liga Kroasia,” papar Yunus Nusi.

Pertandingan melawan Hajduk Split rencananya akan digelar di Stadion Sloga Mravince, Split, mulai pukul 11.00 waktu setempat. Namun, untuk uji coba selanjutnya pada 23 dan 26 Oktober mendatang, PSSI belum mengumumkan lawan yang akan dihadapi.

Jadwal Uji Coba Timnas U19 Oktober 2020 Selasa, 20 Oktober 2020:

Indonesia vs Hajduk Split

Hasil Uji Coba Timnas U19 Indonesia di Kroasia

14/10/2020: Makedonia Utara vs Indonesia (0-0) | Imbang

11/10/2020: Indonesia vs Makedonia Utara (4-1) | Menang

08/10/2020: Indonesia vs NK Dugopolje (3-0) | Menang

29/09/2020: Indonesia vs Dinamo Zagreb (1-0) | Menang

25/09/2020: Indonesia vs Bosnia (0-1) | Kalah

20/09/2020: Qatar vs Indonesia (1-1) | Imbang

17/09/2020: Indonesia vs Qatar (2-1) | Menang

11/09/2020: Indonesia vs Arab Saudi (3-3) | Imbang

08/09/2020: Kroasia vs Indonesia (7-1) | Kalah

05/09/2020: Indonesia vs Bulgaria (0-3) | Kalah

Skuad Timnas U19 di Kroasia

Kiper: M. Adi Satryo, Erlangga Setyo, Yofandani Damai | Bek: Pratama Arhan, Yudha Febrian, Komang Tri, Ahmad Rusadi, M. Fadhil, Bayu M. Fiqri, Rizky Ridho, Bagas Kaffa, Komang Teguh, Elkan Baggot

Gelandang: Andre Oktaviansyah, David Maulana, Brylian Aldama, Beckham Putra, M. Kanu, Andi Irfan, Sandi Arta, Khairul Zakiri, Witan Sulaeman | Penyerang: Braif Fatari, Jack Brown, M. Supriadi, Irfan Jauhari, Saddam Gaffar, M. Bahril Fahreza.

Pelatih: Shin Tae-yong

Baca juga artikel terkait TIMNAS U-19 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Agung DH