Menuju konten utama
Kualifikasi Euro 2020

Prediksi Islandia vs Perancis: Peluang Samai Poin Les Bleus

Prediksi Islandia vs Perancis di Kualifikasi Euro 2020 pada Jumat (12/10): tuan rumah berpeluang menyamai poin tim tamu.

Prediksi Islandia vs Perancis: Peluang Samai Poin Les Bleus
individual awards pada pertandingan Final Piala Dunia 2018 antara Timnas Perancis vs Timnas Kroasia di Luzhniki Stadium, Moskow, Rusia, Minggu (15/07/2018). AP Photo/Petr David Josek

tirto.id - Pertandingan Islandia vs Perancis dalam jadwal lanjutan kualifikasi Euro 2020 Grup H akan digelar pada Sabtu (12/10/2019) pukul 01.45 WIB di Stadion Laugardalsvollur. Tuan rumah berpeluang menyamai poin Les Bleus andai mampu memetik kemenangan.

Untuk sementara, Islandia duduk peringkat 3 klasemen Kualifikasi Euro 2020 dengan total 12 poin, selisih 3 poin dari Perancis dan Turki di posisi teratas. Terlebih, tim besutan Erik Hamren selalu menang dalam 3 laga kandang terakhir.

Namun, rapor Islandia kala berjumpa Perancis di semua ajang sangat buruk. Dari total 14 duel terakhir, Islandia tak pernah menang dan telah menelan 10 kekalahan. Terakhir, mereka kalah 0-4 di duel tandang Maret silam. Meski demikian, Erik Hamren selaku pelatih Islandia masih optimistis timnya mampu memetik kemenangan.

"Bermain melawan Perancis akan jadi tantangan yang menarik. Mereka juara dunia yang baik dan bermain baik pula di lapangan. Ini akan menjadi laga yang rumit untuk kami, tetapi tidak ada salahnya mencoba," kata Hamren dalam konferensi persnya.

"Semua orang menduga Perancis akan menang. Tetapi seperti yang Anda tahu, keajaiban dan kejutan di sepak bola masihlah ada, jadi mengapa tidak? Islandia belum pernah mengalahkan Perancis, jadi siapa tahu besok akan menjadi yang pertama," imbuh pelatih asal Swedia itu.

Islandia sendiri akan kehilangan kapten Aron Gunnarson dan Hordur Magnusson karena cedera. Kondisi yang sama juga dialami Perancis yang tidak dapat memainkan para pilar kunci macam Kylian Mbappe, Paul Pogba, Hugo Lloris, dan Leo Dubois.

Kendati akan sulit, bek tengah Les Bleus, Raphael Varane percaya diri Perancis mampu melewati hadangan Islandia.

"Ada dua laga penting menanti kami dan melawan Islandia tidak pernah mudah karena ini kesempatan mereka. Tetapi kami masih memiliki banyak pemain yang penting dan kami harus menunjukkan karakter serta kualitas. Kami butuh laga yang solid dan bermain bagus," ucap bek yang bermain untuk Real Madrid itu.

Perkiraan Susunan Pemain

Islandia (5-3-2): Hannes bor Halldorsson; Sverrir Ingi Ingason, Ragnar Sigurdsson, Kari Arnason, Ari Freyr Skulason, Hordur Bjorgvin Magnusson; Johann Berg Gudmundsson, Emil Hallfredsson, Birkir Bjarnason; Gylfi Sigurdsson, Jon Dadi Bodvarsson. | Pelatih: Erik Hamren.

Perancis (4-2-3-1): Alphonse Areola; Lucas Digne, Clement Lenglet, Raphael Varane, Benjamin Pavard; N'Golo Kante, Corentin Tolisso; Kingsley Coman, Antoine Griezmann, Nanitamo Ikone; Wissam Ben Yedder. | Pelatih: Didier Deschamps.

Prediksi Pertandingan

Ini akan menjadi pertemuan keempat antar pelatih kedua tim, Erik Hamren dan Didier Deschamps. Catatannya, Deschamps sukses mengungguli Hamren 2 kali serta 1 kali bermain imbang.

Kedua kesebelasan diyakini akan bermain ketat dan sulit untuk mencetak gol cepat. Pasalnya, Islandia belum sekalipun mencetak gol di 15 menit awal pertandingan, sementara 52,6% gol Perancis terjadi di babak kedua.

Prediksinya, tim tamu di atas kertas unggul segalanya. Akan tetapi dengan absennya beberapa pilar inti dan rekor sempurna Islandia bermain di kandang, Perancis diyakini hanya akan pulang dengan 1 poin.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI EURO 2020 atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus