Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Dunia 2022

Prediksi Australia vs Jepang & Jadwal Pra Piala Dunia Live RCTI+

Berikut prediksi Australia vs Jepang dalam jadwal Pra Piala Dunia 2022 live RCTI+ serta skor H2H, perkiraan susunan pemain dan link streaming pertandingan.

Prediksi Australia vs Jepang & Jadwal Pra Piala Dunia Live RCTI+
Christian Cueva berduel dengan Mile Jedinak pada pertandingan Grup C antara Timnas Australia vs Timnas Peru di Fisht Stadium, Sochi, Rusia, Selasa (26/06/2018). AP Photo/Gregorio Borgia

tirto.id - Prediksi Australia vs Jepang dalam jadwal Pra Piala Dunia 2022 Zona Asia berpotensi berjalan ketat demi menyegel tiket otomatis lolos ke Qatar. Adapun pertandingan game week 9 Grup B ini akan dilaksanakan pada Kamis (24/3/2022) di Stadion Australia. Live streaming di RCTI+ dengan jam tayang pukul 16.10 WIB.

Pertemuan antara Australia melawan Jepang berpeluang menjadi penentu tiket otomatis menuju Piala Dunia 2022. Bersama Saudi Arabia, ketiga tim ini sedang bertarung dalam memperebutkan 2 jatah langsung menuju putaran final di Qatar pada akhir 2022.

Saudi Arabia saat ini memimpin Grup B mengemas 19 poin. Sedangkan Jepang (18 poin) dan Australia (15 poin) berada di posisi selanjutnya. Oman (8), Cina (5), dan Vietnam (3) yang juga menghuni grup yang sama sudah tidak mempunyai peluang.

Dengan menyisakan dua pertandingan lagi, duel mendatang bakal menjadi partai hidup mati bagi Saudi Arabia, Jepang, serta Australia.

Prediksi Australia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Australia hanya tertinggal 3 poin dari Jepang. Laga kandang ini bisa menjadi asa bagi Socceroos untuk menyamai catatan milik sang rival sekaligus membuka lebar pintu menuju gelanggang Piala Dunia 2022.

Pada partai penutup fase grup mendatang, Australia juga dijadwalkan meladeni pesaing lainnya, Saudi Arabia pada Selasa (29/3).

Maka, bisa dikatakan bahwa dua bentrok tersebut merupakan laga final sesungguhnya demi menyegel satu tiket Piala Dunia 22022 tanpa perlu melewati fase play-off.

Sebagai arsitek, Graham Arnold juga tidak ingin main-main dalam menatap laga melawan Jepang dan Australia tersebut. Arnold turut memanggil 27 pemain yang merumput di liga-liga Eropa, Amerika, dan Asia.

Di antaranya penjaga gawang Mathew Ryan (Real Sociedad), Jamie Maclaren (Melbourne City FC, Australia), James Jenggo (KAS Eupen, Belgia), Ajdin Hrustic, (Eintracht Frankfurt, Jerman), dan Milos Degenek (Columbus Crew, AS).

Tak ketinggalan juga ada Nicholas D'Agostino (Melbourne Victory FC, Australia) dan Martin Boyle (Al-Faisaly, Saudi Arabia) yang diprediksi bisa menjadi tumpuan utama untuk meladeni Jepang.

“Saya melihat bulan Maret 2022 sebagai penentu bagi grup ini. Jadwal play-off digelar bulan Juni, jika diperlukan,” ujar Graham Arnold, dikutip laman resmi FA Australia.

“Para pemain akan dapat datang ke Camp dengan tujuan utama yang sudah ada di depan mata, serta menikmati waktu mereka bersama dan bermain di depan keluarga, teman, dan para penggemar,” tambahnya.

Berbeda dengan tuan rumah, Jepang membutuhkan kemenangan atas Australia untuk langsung mengunci tiket menuju Piala Dunia 2022. Andai mampu mencuri poin penuh, tim Samurai Blue bakal mengemas 21 angka dan tidak mungkin lagi terkejar oleh Socceroos.

Oleh karena itu, pasukan arahan Hajime Moriyasu tinggal membutuhkan satu pertandingan lagi untuk bisa menjadi wakil Asia dalam pagelaran Piala Dunia mendatang. Jepang wajib mengalahkan Australia tanpa perlu menunggu partai pemungkas melawan Vietnam.

Setidaknya, Takumi Minamino dan kawan-kawan dapat menggelar ‘pesta’ di kandang lawan sebelum menutup babak kualifikasi ketiga dengan bermain di Stadion Saitama pada Selasa (29/3).

“Kami harus bermain dalam suasana partai tandang. Australia adalah tim kuat. Gaya permainan mereka telah berubah sejak terakhir kali kami bertemu dan mereka mempunyai banyak informasi tentang kami. Kami harus menyiapkan beberapa opsi untuk pertandingan ini,” kata Hajime Moriyasu, seperti dilaporkan laman JFA (Japan Football Association).

Demi memastikan tiket Piala Dunia, Jepang memanggil sejumlah penggawa yang tampil di liga-liga top Eropa. Seperti kiper gaek Eiji Kawashima (Strasbourg), Takumi Minamino (Liverpool), Takefusa Kubo (Mallorca), Wataru Endo (Stuttgart), serta duo Celtic: Daizen Maeda dan Reo Hatate.

Pilar lokal juga turut mengiringi perjalanan Samurai Blue menuju Sydney. Yakni Yuto Nagatomo (FC Tokyo), Hiroki Sakai (Urawa Red Diamonds), dan Yuya Osako (Vissel Kobe).

Perkiraan Susunan Pemain Australia vs Jepang

Trio lini serang Jepang berpeluang diisi Takumi Minamino dan Takefusa Kubo. Selain itu, juga ada bomber Bochum, Takuma Asano. Belum lagi Daizen Maeda dan Reo Hatate yang dapat menjadi opsi lain.

Tim Samurai Blue diyakini akan langsung tancap gas sejak menit awal dalam memburu poin penuh kendati tampil di depan publik lawan.

Sedangkan Australia juga akan meladeni dengan permainan terbuka. Sama-sama sedang membutuhkan kemenangan, Socceroos tentunya ingin bermain prima.

Pengalaman Martin Boyle yang lama malang melintang di benua biru dapat menjadi andalan bagi Graham Arnold dalam mengincar gawang Jepang.

  • Australia (4-4-2): Mathew Ryan; Trent Sainsbury, Miloš Degenek, Alex Wilkinson, Rhyan Grant; Ajdin Hrustic, Connor Metcalfe, Jamie Maclaren, Mathew Leckie; Mathew Leckie, Martin Boyle. Pelatih: Graham Arnold.
  • Jepang (4-2-3-1): Eiji Kawashima; Yuto Nagatomo, Maya Yoshida, Sho Sasaki, Ko Itakura; Gaku Shibasaki, Junya Ito; Wataru Endo, Takefusa Kubo, Takumi Minamino; Takuma Asano. Pelatih: Hajime Moriyasu.

Skor Head to Head Australia vs Jepang

Berdasarkan skor head to head, Australia kesulitan untuk menang melawan Jepang. Dari 5 kali pertemuan terakhir, Socceroos hanya mampu sekali menahan imbang Samurai Blue. Selebihnya, mereka tumbang.

5 Pertemuan Terakhir Australia vs Jepang

  • 12/10/21: Jepang vs Australia 2 - 1
  • 31/08/17: Jepang vs Australia 2 - 0
  • 11/10/16: Australia vs Jepang 1 - 1
  • 18/11/14: Jepang vs Australia 2 - 1
  • 25/07/13: Jepang vs Australia 3 - 2

5 Pertandingan Terakhir Australia

  • 12/10/21: Jepang vs Australia 2 - 1
  • 11/11/21: Australia vs Arab Saudi 0 - 0
  • 16/11/21: China vs Australia 1 - 1
  • 27/01/22: Australia vs Vietnam 4 - 0
  • 01/02/22: Oman vs Australia 2 - 2

5 Pertandingan Terakhir Jepang

  • 12/10/21: Jepang vs Australia 2 - 1
  • 11/11/21: Vietnam vs Jepang 2 - 1
  • 16/11/21: Oman vs Jepang 0 - 1
  • 27/01/22: Jepang vs Cina 2 - 0
  • 01/02/22: Jepang vs Arab Saudi 2 - 0

Live Streaming Australia vs Jepang di RCTI+

Pertandingan Australia vs Jepang bisa disimak via live streaming RCTI+. Jadwal Pra Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup B itu akan digelar pada Kamis (24/3/2022) mulai pukul 16.10 WIB.

LINK LIVE STREAMING AUSTRALIA VS JEPANG RCTI+

Baca juga artikel terkait PRA PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis