Menuju konten utama

PPP Ingatkan Pentingnya Persatuan di Kampanye Djarot-Sihar

Megawati ikut menghadiri kampanye terakhir Djarot-Sihar.

PPP Ingatkan Pentingnya Persatuan di Kampanye Djarot-Sihar
Pasangan cagub-wagub Sumut nomor urut dua Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus menyampaikan program pada Debat Publik Ketiga Pilgub Sumut, di Medan, Sumatra Utara, Selasa (19/6/2018). ANTARA FOTO/Septianda Perdana

tirto.id - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Rommahurmuziy meminta masyarakat Sumatera Utara menjaga persatuan meski memiliki perbedaan dan pilihan dalam pemilihan kepala daerah. Menurutnya perbedaan pendapat merupakan hal lumrah dalam demokrasi.

"Kita boleh berbeda tapi kita semua orang Indonesia," kata Rommahurmuziy saat menghadiri kampanye akbar pasangan cagub-cawagub Sumatera Utara Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang, Sabtu (23/6) seperti diberitakan Antara.

Romahurmuziy mengatakan semangat persatuan menjadi alasan partainya mendukung pasangan Djarot-Sihar yang diusung PDIP. Selain itu, sebagai sesama politikus ia mengaku telah mengenal sosok Djarot sejak menjadi walikota Blitar hingga DKI Jakarta.

Romi menjelaskan, Sumut merupakan daerah dengan karakteristik beragam. Menurut dia selain berpengalaman pemimpin Sumut juga harus bersih dari korupsi, memiliki visi misi yang jelas, dan dekat dengan masyarakat. “Pemimpin itu adalah pelayan masyarakat,” kata Romi.

Dalam kampanye akbar yang juga dihadiri Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri ini Rommahurmuziy menginstruksikan seluruh pengurus dan kader PPP memenangkan pasangan Djarot-Sihar dengan cara beretika, bukan mencaci dan menghujat. "Persaudaraan kita abadi, kita kuburkan perbedaan untuk mengangkat harkat martabat bangsa," ujar Romahurmuziy.

Baca juga artikel terkait PILGUB SUMUT 2018 atau tulisan lainnya dari Muhammad Akbar Wijaya

tirto.id - Politik
Penulis: Muhammad Akbar Wijaya
Editor: Muhammad Akbar Wijaya