Menuju konten utama

Polisi Ungkap Profesi & Uang Candri Widarta Tinggal di Hotel Mewah

Dari informasi yang diperoleh, semasa hidup, suami Candri berprofesi sebagai dokter.

Polisi Ungkap Profesi & Uang Candri Widarta Tinggal di Hotel Mewah
Ilustrasi kekerasan pada anak. Foto/Istock

tirto.id - Polisi mengungkap sumber dana yang digunakan Candri Widarta (CW) untuk tinggal di hotel mewah selama 10 tahun bersama kelima anak adopsinya. Candri adalah pelaku dugaan penyekapan dan kekerasan anak secara psikis.

Kabid Humas Mabes Polri, Kombes Argo Yuwono menyatakan bahwa sumber uang yang digunakan Candri berasal dari pasien dan warisan suaminya. Argo mengatakan, informasi itu didapat usai polisi memeriksa pelaku sebanyak 2 kali dan menghabiskan waktu lebih dari 14 jam.

Dari informasi yang diperoleh, semasa hidup, suami Candri berprofesi sebagai dokter.

“[Kekayaan] Dari warisan rumah yang dijual di Jakarta, lalu dari pasien yang berikan apresiasi, menyediakan fasilitas untuk menginap di hotel di Jakarta,” jelas Argo di Polda Metro Jaya, Selasa (20/3/2018).

Menurut Argo, CW mengaku mempunyai kekuatan supranatural untuk menyembuhkan penyakit. Sebagai penganut agama Katolik, Argo menjelaskan banyak jemaah gereja yang berobat tradisional kepada Candri.

Saat pemeriksaan pertama hari Jumat (16/3/2018), Candri memang mengaku tidak mempunyai pekerjaan tetap selain menyulam dan melakukan praktik pengobatan tradisional. Pengobatan tidak terbatas untuk dalam negeri, tetapi juga di luar negeri. Ia sering bepergian ke Singapura bersama beberapa anak asuhnya.

"Orang gereja bantu," kata Candri saat bercerita singkat mengenai sumber dana miliknya.

"[Profesi saya bidang] pengobatan tradisional stigmata. Di Katolik ada," lanjut dia.

Dalam ajaran Katolik, stigmata dianggap sebagai tanda dari Tuhan. Namun dalam istilah medis, hal itu bisa berarti cacat secara fisik. Inilah yang diobati oleh Candri.

Soal masalah tinggal di hotel, Candri mengatakan tidak ada alasan khusus. Tetapi ia mengaku pernah trauma saat tinggal di kompleks perumahan karena pernah menjadi korban perampokan.

“Kalau punya duit, memang kenapa?” katanya lagi ketika didesak pertanyaan sama soal motivasi tinggal di hotel.

Baca juga artikel terkait KASUS CW atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Hukum
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Alexander Haryanto