Menuju konten utama

Polisi Siapkan Helikopter untuk Pengamanan Sidang Ahok

Polisi siapkan helikopter untuk evakuasi bila terjadi kerusuhan dalam sidang vonis kasus penistaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama.

Polisi Siapkan Helikopter untuk Pengamanan Sidang Ahok
Helikopter Porli di depan Aula Kementan, Jakarta, Selasa (9/5/2017). Polisi menyiapkan helikopter ini untuk pengamanan sidang Basuki Tjahaja Purnama. Tirto.id/Andrian Pratama Taher

tirto.id - Polda Metro Jaya menyediakan sebuah helikopter sebagai proses pengamanan dalam sidang pembacaan vonis dugaan penistaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) pada Selasa (9/5/2017). Helikopter milik polisi udara bernomor 3101 terlihat mendarat di lapangan Aula Kementan, Jakarta.

Helikopter cat biru, merah, putih dan lambang polisi udara, helikopter tersebut dipersiapkan sebagai salah satu pengamanan bila terjadi kerusuhan.

Salah satu petugas teknisi helikopter Direktorat Polisi Udara Baharkam Mabes Polri Brigadir Offi S mengatakan, helikopter berjenis Dauphin AS365 N3 sudah parkir sejak pukul 06.00 WIB. Helikopter tersebut mampu memuat 10 personel.

"Jumlah keseluruhan 10 untuk pack biasa. Untuk pack vip 9 sama pilot. Mekanik 2, pilot 2," ujar Offi saat ditemui di Aula Kementan, Jakarta, Selasa (9/5/2017).

Offi mengatakan, helikopter disediakan untuk salah satu jalur pengamanan. Ia tidak menjelaskan rute kabur helikopter maupun tujuan penerbangan helikopter. Akan tetapi, dirinya memastikan helikopter tersebut sering digunakan Kapolri Jenderal Tito Karnavian untuk memantau kegiatan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono membenarkan polisi menyediakan helikopter untuk pengamanan persidangan Ahok. Ia mengatakan, helikopter disediakan sebagai bentuk bagian dari pengamanan.

"Ini bagian dari SOP kepolisian daripada pengamanan," ujar Argo di Aula Kementan, Jakarta, Selasa (9/5/2017).

Argo mengatakan, polisi menyediakan helikopter sebagai salah satu rute evakuasi apabila situasi sidang tidak kondusif. Mantan Kabid Humas Polda Jatim ini menuturkan, helikopter disediakan tidak hanya untuk mengamankan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), tetapi juga hakim dan pihak lain bila terjadi kerusuhan.

Baca juga artikel terkait SIDANG AHOK atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Hukum
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Agung DH