tirto.id - Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman menyampaikan akan melakukan kunjungan ke Kantor DPP Partai Nasdem di Nasdem Tower, Jakarta Pusat. Kunjungan tersebut dijadwalkan digelar pada Rabu (22/6/2022).
Dalam kunjungan itu, PKS menjadi partai pertama yang berkunjung ke Nasdem seusai rakernas yang telah menghasilkan tiga bakal calon presiden, yaitu Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Andika Perkasa. Meski demikian, Sohibul enggan menyebut bahwa kunjungannya berkaitan dengan penetapan nama kandidat capres hasil rakernas tersebut.
“Saya kira nanti pembicaraan di hari Rabu itu, tentu tidak akan langsung berkoalisi, karena saya katakan PKS itu penentuan koalisi dengan siapa dan mengusung siapa ada di tangan majelis syura. Pertemuan ini proses komunikasi politik untuk menyamakan persepsi dan semacam check sound," kata Sohibul di sela Rapimnas PKS di Hotel Grand Sahid pada Senin (20/6/2022).
Ia mengungkapkan bahwa upaya pertemuan ini sejatinya sudah direncanakan sejak lama. Namun pihak Nasdem baru membuka pintu seusai rakernas yang sebelumnya dilangsungkan di Jakarta Convention Center Senayan beberapa waktu lalu.
“Sebetulnya kami sudah menghubungi Partai Nasdem sejak lama. Tapi Bang [Surya] Paloh bilang boleh ketemu sesudah rakernas. Ternyata benar setelah rakernas ada komunikasi antara Willy [Aditya] dengan Pipin [Sopian]. Saya kira ini sikap positif," terangnya.
Berbeda dari pertemuan dengan PKB yang hanya dilakukan oleh Sekjen Partai dan bertempat di Media Center DPR. Sohibul menyebut pertemuan kali ini akan lebih serius. Pasalnya akan ada satu tim delegasi yang dipimpin langsung oleh Presiden PKS, Ahmad Syaikhu.
“Masalah tim delegasi Insyaallah besok yang memimpin adalah presiden partai dan kebetulan ketua majelis syuro sedang ada agenda di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Kemungkinan beliau tidak bisa hadir dan mendelegasikan kepada saya sebagai wakil ketua majelis syuro untuk ikut bersama rombongan," ungkapnya.
Senada dengan Nasdem yang anggotanya mayoritas memilih Anies Baswedan, hasil survei internal PKS juga menunjukkan pendukungnya juga memilih nama yang sama. Bahkan angkanya mencapai 60 persen.
“Kalau melihat hasil survei lembaga, memang yang paling besar pemilih PKS ke Anies Baswedan, angkanya mencapai 60 persen," jelasnya.
Ketua DPP Partai Nasdem, Willy Aditya sebelumnya menyampaikan akan ada partai yang menghubunginya seusai Rakernas Partai Nasdem yang ditutup pada Jumat (17/6/2022). Namun saat itu Willy enggan menyebut PKS sebagai partai yang akan melakukan kunjungan.
“Nanti akan ada partai yang berkunjung, tapi masih belum bisa disebutkan namanya. Yang terpenting belum pernah melakukan kunjungan sebelumnya," kata Willy.
Penulis: Irfan Amin
Editor: Abdul Aziz