Menuju konten utama

Pesan Prabowo ke Menteri: Jangan Ada Kebijakan Bermuatan Politis

Prabowo mengatakan, setiap kebijakan yang dibuat harus dilakukan secara adil dan tidak mengandung unsur dendam politik.

Pesan Prabowo ke Menteri: Jangan Ada Kebijakan Bermuatan Politis
Presiden Prabowo Subianto memberi hormat dari atas pesawat saat akan bertolak menuju China di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusama, Jakarta, Jumat (8/11/2024). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/nym.

tirto.id - Presiden Prabowo Subianto memberikan pesan kepada Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dan segenap jajaran menteri serta kepala lembaga Kabinet Merah Putih untuk tidak membuat kebijakan bermuatan politis selama dia pergi ke luar negeri. Dia juga menekankan, setiap kebijakan yang dibuat harus dilakukan secara adil dan tidak mengandung unsur dendam politik.

"Dan tidak boleh ada unsur politis dalam melaksanakan, katakanlah, kampanye ini harus tegas, harus berani tapi juga upaya harus bersih dari muatan politis dan dari dendam politik," kata Prabowo dalam konferensi pers di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (8/11/2024).

Prabowo menegaskan, ingin membentuk pemerintah yang bersih. Sehingga dia mengimbau jajarannya untuk menghindari politik balas dendam tersebut.

"Yang kita ingin ciptakan adalah suasana pemerintah yang bersih, saya kira itu," katanya.

Demi menciptakan pemerintahan yang bersih, Prabowo juga mengharapkan ketegasan dari jajaran kementerian dan lembaga dalam memberantas segala penyelewangan dan hal lain yang tidak efisien. Dia menekankan agar ketegasan tersebut harus dilakukan dengan arif dan bijaksana.

"Khusus dalam upaya besar kita untuk menciptakan pemerintahan bersih dari penyelewengan ketidakefisiensian, bersih dari manipulasi, bersih dari kongkalikong dari pihak lain saya beri petunjuk ke semua pihak dan pemerintah, utamanya kabinet merah putih utk bertindak dg tegas tapi dengan arif," kata Prabowo.

Prabowo telah memberikan instruksi kepada Gibran dan jajarannya untuk melakukan kerja keras demi mempersiapkan segala program Kabinet Merah Putih yang telah direncakan pada 2025 mendatang.

"Saya memberi petunjuk dalam upaya kita minggu-minggu ini, satu atau dua bulan ke depan kita siapkan benar-benar persiapan. Kita mulai bekerja keras 2025, untuk memenuhi program yang sudah kita canangkan," katanya.

Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi, menambahkan Prabowo menginginkan persatuan di antara jajarannya selama pemerintahan ke depan.

"Ya itu kan pesannya pesan dari beliau bahwa beliau sekarang ingin melihat ke depan, kita bersama-sama bersatu padu dengan semangat kebersamaan untuk membangun ke depan," katanya.

Baca juga artikel terkait KABINET PRABOWO-GIBRAN atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Anggun P Situmorang