tirto.id - Penyebaran virus COVID-19 telah berdampak pada hampir semua aspek, ini termasuk transportasi.
Beberapa kebijakan yang mendukung antisipasi penyebaran virus dibuat oleh dinas perhubungan, salah satunya pembatasan jadwal keberangkatan Kereta Api
Perubahan jadwal terjadi pada Kereta Api (KA) Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta dan KA Bandara Kualanamu, Medan.
Dua KA ini memang akan tetap beroperasi, namun dengan penyesuaian jadwal untuk periode tanggal 30 Maret hingga 30 April 2020.
"Bagi penumpang yang telah memiliki tiket, agar dapat menyesuaikan dengan jadwal perjalanan kereta api bandara yang tersedia atau melakukan pengembalian tiket 100 persen dengan menyertakan bukti tiket dan bukti transaksi ke email info@railink.co.id," tulis pihak kereta api (Railink) melalu akun Instagram @kabandaraillink.
Sebagai upaya mendukung kebijakan pemerintah terkait pemberlakuan Physical Distancing, pihak Railink tetap mendorong pembatasan jarak fisik selama berada di lingkungan stasiun dan kereta.
Dua hal yang penting adalah menjaga jarak saat antre minimal 1 meter dan pilih kursi kereta yang berjauhan antar penumpang lainnya
Beberapa perubahan jadwal KA Soekarno-Hatta antara lain:
1. Keberangkatan Manggarai (06:10)- BNI City (06:19) - Duri (06:33) - Batu Ceper (06:49) - Airport (07:00)
2. Keberangkatan Manggarai (06:40)- BNI City (06:49) - Duri (07:03) - Batu Ceper (07:19) - Airport (07:30)
3. Keberangkatan Manggarai (11:40)- BNI City (11:49) - Duri (12:03) - Batu Ceper (12:19) - Airport (12:30)
4. Keberangkatan Manggarai (16:40)- BNI City (16:49) - Duri (17:03) - Batu Ceper (17:19) - Airport (17:30)
5. Keberangkatan Manggarai (17:40)- BNI City (17:49) - Duri (18:03) - Batu Ceper (18:19) - Airport (18:30)
Perubahan Jadwal KA Kualanamu:
1. No. KA U10 : Medan (07:35) - Kualanamu (08:03)
2. No. KA U9 : Kualanamu (08:20) - Medan (08:48)
3. No. KA U16 : Medan (09:10) - Kualanamu (09:38)
4. No. KA U15 : Kualanamu (10:00) - Medan (10:28)
5. No. KA U22 : Medan (10:50) - Kualanamu (11:18)
6. No. KA U21 : Kualanamu (11:55) - Medan (12:23)
7. No. KA U28 : Medan (12:40) - Kualanamu (13:08)
8. No. KA U27 : Kualanamu (13:45) - Medan (14:13)
9. No. KA U34 : Medan (14:35) - Kualanamu (15:03)
10.No. KA U33 : Kualanamu (15:40) - Medan (16:08)
11. No. KA U44 : Medan (18:20) - Kualanamu (18:48)
No. KA U43 : Kualanamu (19:15) - Medan (19:43)
Penulis: Febriansyah
Editor: Yandri Daniel Damaledo