Menuju konten utama

Pertemuan Tertutup Jokowi-Prabowo Selama Dua Jam, Bahas Apa?

Pertemuan Jokowi dengan Prabowo berlangsung santai dan menghabiskan waktu hingga dua jam lamanya. Bahas apa saja?

Pertemuan Tertutup Jokowi-Prabowo Selama Dua Jam, Bahas Apa?
Presiden Joko Widodo bertemu dengan presiden terpilih, Prabowo Subianto dalam agenda santap malam di salah satu restoran di kawasan Gelora Bung Karno, Selasa malam (9/10/2024). Instagram/jokowi

tirto.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan presiden terpilih, Prabowo Subianto dalam agenda santap malam di salah satu restoran di kawasan Gelora Bung Karno, Selasa malam (8/10/2024). Agenda itu berlangsung tertutup, namun kemudian Jokowi melalui akun Instagram @jokowi membagikan momen pertemuannya dengan Prabowo.

Dia menuliskan pertemuannya dengan Prabowo berlangsung santai dan menghabiskan waktu hingga dua jam lamanya.

"Diskusi santai sambil santap malam bersama presiden terpilih, Pak Prabowo. Tidak terasa dua jam lebih," kata Jokowi.

Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, menjelaskan bahwa pertemuan keduanya dilakukan dalam rangka membahas keberlanjutan program yang telah dilaksanakan Jokowi kepada Prabowo.

"Kebersamaan dan keberlanjutan," kata dia.

Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, menjelaskan bahwa Jokowi hingga saat ini masih menjaga dan merawat hubungannya dengan Prabowo. Dia selalu menunjukkan kedekatan dengan Prabowo dalam banyak forum baik nasional maupun internasional.

"Presiden Jokowi selalu menjalin komunikasi yang erat dan intens dengan presiden terpilih di setiap kesempatan, baik dalam forum-forum formal maupun pertemuan informal," kata Ari.

Dia mengklaim bahwa pertemuan antara Prabowo dengan Jokowi adalah hal yang diperlukan jelang transisi kepemimpinan. Sehingga dapat dipastikan jika proses peralihan kepemimpinan dapat berjalan dengan baik tanpa hambatan.

"Kebersamaan antar dua pemimpin bangsa ini sangat diperlukan untuk memastikan proses transisi pemerintahan berjalan dengan baik dan lancar," katanya.

Kedua orang itu, oleh Ari juga disebut intens membicarakan rencana progran kerja yang akan dilaksanakan pada kabinet mendatang. "Pada saat makan malam dibicarakan berbagai hal, terutama terkait keberlanjutan program-progeam pemerintahan ke depan," kata Ari.

Baca juga artikel terkait JOKOWI atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Anggun P Situmorang