Menuju konten utama
Olimpiade 2021

Perolehan Medali Olimpiade Tokyo 2020 Hari Ini 6 Agustus

Daftar klasemen perolehan medali di Olimpiade Tokyo 2020 hari ini, 6 Agustus. 

Perolehan Medali Olimpiade Tokyo 2020 Hari Ini 6 Agustus
Matteo Piano dari Italia, kiri, dan rekan setimnya Osmany Juantorena memblokir bola selama pertandingan babak penyisihan bola voli putra A antara Italia dan Venezuela di Olimpiade Musim Panas 2020, Minggu, 1 Agustus 2021, di Tokyo, Jepang. (Foto AP/Manu Fernandez)

tirto.id - Hingga hari ke-14 Olimpiade Tokyo 2020, Cina masih kokoh di puncak klasemen dengan total 74 medali. Menurut data terakhir dari situs Olympics, Jumat, 6 Agustus 2021, pukul 15.00 WIB, para kontingen Cina berhasil mengumpulkan 34 emas, 24 perak, dan 16 perunggu.

Amerika Serikat berada di peringkat kedua, dengan 30 emas, 35 perak, dan 27 perunggu. Amerika adalah negara dengan total medali terbanyak, yaitu 92 buah.

Tuan rumah Jepang berada di peringkat ke-3 dengan 22 emas, 10 perak, dan 15 perunggu. Pada peringkat ke-4, Australia berhasil mengumpulkan sebanyak 17 medali emas, 6 perak, dan 20 perunggu.

Selanjutnya, ROC mengamankan posisinya di peringkat ke-5, dengan 16 emas, 23, perak, dan 21 perunggu. Inggris menyusul dengan 16 emas, 18 perak, dan 18 perunggu.

Jerman di peringkat ke-7 berhasil mengumpulkan 9 emas, 10 perak, dan 16 perunggu. Kemudian Prancis dengan 7 emas, 11 perak, dan 9 perunggu.

Italia menyusul dengan raihan 7 emas, 10 perak, dan 18 perunggu. Sementara itu, Belanda mengamankan posisinya di 10 besar dengan 7 emas, 9 perak, dan 11 perunggu.

Sementara itu, Indonesia kini berada di peringkat ke-46 dunia, dengan raihan 5 medali.

Medali-medali tersebut masing-masing 1 perunggu yang diraih oleh lifter putri, Windy Cantika Aisah di kelas 49 kg, lalu Eko Yuli Irawan, lifter putra yang berhasil meraih perak di kelas 61 kg.

Selanjutnya Rahmat Erwin, lifter putra yang menyumbangkan 1 perunggu di kelas 73 kg, dan yang terakhir 1 perunggu dari cabor badminton yang disumbangkan oleh Anthony Sinisuka Ginting.

Medali emas pertama datang dari cabang olahraga badminton, yang disumbangkan oleh pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu, setelah berhasil menumbangkan pasangan Qing Chen/Jia Yi Fan dari Cina, dalam final badminton yang digelar Senin, (2/8) lalu.

Update Perolehan Medali Olimpiade 2020 Hari Ini 6 Agustus

1342416742
2303527921
3221015475
417620436
5162321603
6161818524
791016357
87119279
971018357
107911279
117661911
126491911
136341316
145731515
155591911
164481614
174341121
18432922
193461316
203451219
21332823
22313725
23311532
24250725
252461219
26241725
27224823
28221532
28221532
30211439
31210346
32201346
32201346
34200264
34200264
361391316
37130439
37130439
39122532
39122532
41120346
41120346
43115725
43115725
45114631
46113532
47112439
47112439
49111346
49111346
49111346
49111346
53110264
54102346
54102346
56101264
56101264
56101264
56101264
60100174
60100174
60100174
60100174
64031439
65023532
66022439
67021346
67021346
69012346
69012346
71011264
71011264
73010174
73010174
73010174
76007725
77003346
77003346
77003346
80002264
81001174
81001174
81001174
81001174
81001174
81001174
81001174
81001174

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE 2020 atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Addi M Idhom