Menuju konten utama

Perkiraan Line Up Jepang vs Polandia Piala Dunia 2018

Meskipun lawan Polandia yang telah gugur, Jepang harus mendapatkan 3 poin.

Perkiraan Line Up Jepang vs Polandia Piala Dunia 2018
Bek Timnas Jepang, Maya Yoshida. AP/Shizuo Kambayashi

tirto.id - Laga penyisihan Grup H akan mempertemukan Jepang vs Polandia, pada Kamis (27/06/2018) di Stadion Volgograd, Rusia. Statistik mencatat, dalam pertemuan terakhir pada laga persahabatan 2002, Jepang mampu mengungguli Polandia 2-0.

Tim berjuluk Samurai Biru itu harus menang dalam laga malam nanti. Jika Jepang kalah, maka tim asuhan Akira Nishino itu harus bergantung pada laga lainnya yang dimainkan oleh Senegal dan Kolombia.

Jika salah satu dari kedua negara itu menang, Jepang tetap bakal melaju ke babak selanjutnya dengan status runner up grup. Tapi, jika Senegal dan Kolombia imbang, nasib Jepang akan ditentukan oleh selisih gol dengan Kolombia. Dengan skema seperti itu, diprediksi Jepang akan berusaha keras meraih poin penuh.

Kendati lawan Jepang adalah Polandia, tim yang telah dipastikan tidak dapat melaju ke babak 16 besar, namun semangat Polandia begitu tinggi.

Polandia yang menelan kekalahan dalam dua pertandingan terakhir bertekad untuk mencari poin penuh di laga pamungkas mereka. Hal itu ditegaskan oleh Robert Lewandowski, sang pemegang ban kapten tim, yang mengatakan bahwa Polandia harus menang demi pendukung.

Kata Makoto Hasebe, kapten Jepang, empat poin dari dua pertandingan adalah hasil yang layak tetapi Jepang belum mencapai apa pun.

"Ketika kita melangkah ke lapangan itu, kita harus berpikir hanya tentang kemenangan. Anda tidak akan mendapatkan hasil saat Anda berharap hasil imbang saja akan cukup," sambung Hasebe.

Berikut prediksi susunan pemain Jepang vs Polandia:

Jepang: Eiji Kawashima; Hiroki Sakai, Maya Yoshida, Gen Shoji, Yuto Nagatomo; Makoto Hasebe, Gaku Shibasaki; Genki Haraguchi, Shinji Kagawa, Takashi Inui; Yuya Osako

Polandia: Lukasz Fabianski; Lukas Piszczek, Kamil Glik, Jan Bednarek; Bartosz Bereszynski, Grzegorz Krychowiak, Jacek Goralski, Maciej Pybus; Piotr Zielinski, Robert Lewandowski, Kamil Grosicki

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari AS Rimbawana

tirto.id - Olahraga
Penulis: AS Rimbawana
Editor: AS Rimbawana