Menuju konten utama

Pengunjung Ragunan Diprediksi Melonjak, Lahan Parkir Ditambah

Pengelola Taman Margasatwa Ragunan menargetkan sebanyak 60 ribu hingga 80 ribu orang akan mengunjungi Ragunan pada periode liburan kali ini.

Pengunjung Ragunan Diprediksi Melonjak, Lahan Parkir Ditambah
Sejumlah pengunjung melihat gajah di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta, Minggu (1/1/2023). ANTARA FOTO/Fauzan/rwa.

tirto.id - Pengelola Taman Margasatwa Ragunan (TMR) memprediksi lonjakan jumlah pengunjung pada libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 atau Nataru. Kepala Unit Pelaksana (UP) Taman Margasatwa Ragunan, Endah Rumiyati, menargetkan sebanyak 60 ribu hingga 80 ribu orang akan mengunjungi Ragunan pada periode liburan kali ini.

Tahun sebelumnya, kata dia, TMR selalu dipadati oleh pengunjung. Data pengunjung Natal tahun 2023 sebanyak 66.241 pengunjung, sedangkan Tahun Baru tahun 2024 sebanyak 119.475 pengunjung.

Untuk mengakomodasi lonjakan pengunjung, pengelola TMR mempersiapkan sarana dan prasarana dengan menambah lahan parkir untuk kendaraan para wisatawan.

“Penambahan lahan parkir agar dapat menampung kendaraan roda empat (mobil) sebanyak 5.700 unit, dan kendaraan roda dua (motor) sekitar 14.000 unit,” ujar Endah.

Menurutnya, TMR mengerahkan 847 personel yang bertugas dalam pelayanan Nataru dan pengamanan dari petugas internal (satpam) dan dibantu oleh unsur TNI, Polri, juga instansi terkait lainnya.

Endah mengatakan, dalam periode liburan kali ini pengunjung akan diberikan edukasi langsung dari petugas penjaga satwa dan dapat langsung menyaksikan proses pemberian makan kepada satwa-satwa, seperti harimau sumatra, singa afrika, ular sanca, komodo, burung pelikan, gajah sumatra, buaya muara, jerapah, dan lainnya.

“Kegiatan ini akan berlangsung pada tanggal 25, 26,28,29 Desember 2024 dan tanggal 1 Januari 2025,” ucap Endah.

Selama periode libur Natal dan tahun baru, jam operasional Taman Margasatwa Ragunan dibuka satu jam lebih awal mulai pukul 06.00 hingga 16.00 WIB.

Baca juga artikel terkait NATARU atau tulisan lainnya dari Rahma Dwi Safitri

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Rahma Dwi Safitri
Penulis: Rahma Dwi Safitri
Editor: Irfan Teguh Pribadi